Rabu, 12 November 2025

Api di Dua Ruko Komplek Pasar Atom Masih Sulit Dipadamkan

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Ruko Komplek Pasar Atom, Jalan Siaga Surabaya, yang terbakar, Senin (11/4/2016) malam. Foto: Bruriy suarasurabaya.net

Petugas pemadam kebakaran masih kesulitan memadamkan api di dua ruko di Komplek Pasar Atom, Jalan Siaga Surabaya, Senin (11/4/2016) malam. Kedua ruko tersebut berada di Blok G Nomor 21 dan 20.

Berdasarkan pantauan suarasurabaya.net, api di dua ruko tersebut berada di lantai dua dan tiga.

Ateng, seorang saksi mata mengatakan, kebakaran diperkirakan terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. “Api terlihat pertama di ruko Blok G Nomor 21 yaitu UD Apollo. Kemudian menjalar ke Blok G Nomor 22, 23 dan 20,” katanya.

Petugas pemadam kebakaran, juga terpaksa merusak banner di bagian depan UD Apollo karena menghalangi petugas saat melakukan pemadaman yang ada di lantai dua ruko Blok G Nomor 21 tersebut.(bry/iss/ipg)

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Rabu, 12 November 2025
30o
Kurs