Senin, 17 November 2025

Atraksi Budaya Adat dari Berbagai Daerah Bisa Dinikmati di Parade Bunga

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
para penonton juga bisa melihat aneka budaya dari berbagai daerah di Indonesia. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Selain bisa menyaksikan aneka mobil berhias bunga dengan berbagai bentuk, para penonton juga bisa melihat aneka budaya dari berbagai daerah di Indonesia.

Diantaranya budaya Bali, penghantar pernikahan dari adat Makasar, Adat dari Tapanuli, komunitas Papua yang memeragakan adat kesukuan mereka dengan menggunakan panah dan baju adat.

Tidak hanya itu, masyarakat juga bisa menikmati kesenian dari komunitas India dan Arab yang ada di Surabaya.

Parade Bunga dan Budaya ini dilepas oleh Tri Rismaharini Walikota Surabaya dari depan Tugu Pahlawan ini sekitar Pukul 08.00 WIB.

Parade Bunga dan Budaya ini diikuti lebih dari 72 peserta. Sebanyak 40 peserta di antaranya, mengikuti pawai kendaraan hias bunga.

Parade Budaya dan Bunga ini nanti akan berjalan mulai dari Jalan Pahlawan hingga finish di Taman Surya Balai Kota Surabaya. Acara ini rencananya dimulai Minggu pagi pukul 8.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.(bid/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Senin, 17 November 2025
26o
Kurs