Minggu, 2 Juni 2024

Presiden Dikabarkan Akan Terima Perwakilan Peserta Aksi Damai

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan

Fadli Zon Wakil Ketua DPR mengaku mendapat informasi kalau Joko Widodo Presiden akan menerima perwakilan dari peserta aksi damai dari tokoh-tokoh dan ormas-ormas Islam yang melakukan aksi damai hari ini.

Menurut Fadli, tanggal 28 Oktober 2016 lalu, dia sudah mengirim surat ke Presiden kalau beberapa tokoh dan Ormas Islam ingin bertemu dengan Presiden. Dan informasinya, hari ini presiden akan menerima 25 perwakilan dari mereka.

“Saya kira ini saya adalah satu hal yang sangat bagus ya. Memang begitu kalau ada demonstrasi kalau bisa diterima yang diterima, kami juga kan di sini kan ada demonstrasi pasti ada yang menerima apakah anggota kadang kadang saya juga diminta untuk menerima delegasi,” ujar Fadli dalam jumpa pers di DPR didampingi Fahri Hamzah Wakil ketua DPR, Jumat (4/11/2016).

Fadli menilai langkah presiden tersebut baik karena mau menerima perwakilan peserta aksi dari umat Islam.

“Saya kira apa yang dilakukan oleh presiden nanti menerima delegasi itu adalah satu tindakan yang yang baik,” kata dia.

Fadli berharap, pertemuan antara Jokowi presiden dengan perwakilan umat Islam di istana membawa hasil yang maksimal.

“Mudah mudah nanti ada hasil yang maksimal dari pertemuan antara presiden dengan para delegasi itu,” ujar Fadli.

Dia berharap, dalam aksi damai umat Islam nanti tidak ada provokasi dari pihak tertentu, karena aksi ini murni menuntut proses hukum terhadap Ahok secara personal, dan bukan SARA atau Pilkada.

“Mudah mudahan nanti di lapangan tidak ada insiden insiden atau provokasi-provokasi dari pihak manapun demonstrasi aksi dama untuk menegakkan hukum bukan SARA maupun Pilkada.

Sementara Jokowi Presiden dan Jusuf Kalla Wakil Presiden juga akan melaksanakan shalat Jumat di masjid istana.(faz/dwi/rst)

Berita Terkait

..
Surabaya
Minggu, 2 Juni 2024
33o
Kurs