Senin, 17 Juni 2024

Tidak Ada Kesepakatan, Karyawan PT Salim Brother Perkasa Demo Ketiga Kalinya

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Puluhan karyawan PT Salim Brother Perkasa di jalan Pabean Sedati, Sidoarjo berunjuk rasa untuk ketiga kalinya, Kamis (20/10/2016). Foto: Rendy via e100

Puluhan karyawan PT Salim Brother Perkasa di jalan Pabean Sedati, Sidoarjo berunjukrasa untuk ketiga kalinya, Kamis (20/10/2016).

AKP Eka Anggriyana Kapolsek Sedati mengatakan, karyawan yang berunjuk rasa meminta agar mereka tidak dipindah dari kantor yang lama di Sidoarjo dipindah ke Mojowarno Jombang.

“Hasil pertemuan kedua yang sudah dilakukan beberapa hari lalu antara pihak perusahaan dengan perwakilan karyawan tidak menemukan kesepakatan. Sehingga mereka memutuskan untuk unjuk rasa lagi hari ini,” kata Eka pada Radio Suara Surabaya.

Kata Eka, nantinya puluhan massa aksi ini akan bergabung dengan massa dari persatuan pekerja buruh Sidoarjo (PPBS) dan akan berkumpul di Waru. Massa akan menuju ke kantor Disnaker Kota Sidoarjo untuk berorasi.

“Massa aksi akan melewati jalur TL Simpang 4 Pabean-Bypass-Aloha-Gedangan-Kota Sidoarjo,” ujar dia.

Untuk pengamanan aksi unjuk rasa, kata dia, pihaknya sudah menyiapkan personel kepolisian. (dwi/ipg)

Berita Terkait

..
Surabaya
Senin, 17 Juni 2024
28o
Kurs