Senin, 17 Juni 2024

Penerbangan Surabaya-Sumenep Hanya 35 Menit

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Saat penumpang naik pesawat Wings Air dari Bandara Internasional Juanda Surabaya tujuan Bandara Trunojoyo Sumenep. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Penumpang penerbangan komersial Wings Air Surabaya-Sumenep terus bertambah sejak terbang perdana pada 27 September 2017 lalu.

Wahyu Siswoyo Kepala Unit Pengelola Bandar Udara Trunojoyo, Sumenep mengatakan, progres traffic jumlah manifes penumpang bertambah sampai 78 persen setiap harinya.

“Harapan kami, penerbangan ini bukan hanya untuk Pemkab Sumenep tapi Pulau Madura secara umum. Sehingga bisa memberi kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi di Pulau Madura,” katanya.

Lima orang kru Suara Surabaya Media berkesempatan merasakan penerbangan tersebut pada Senin (23/10/2017).

Pesawat Wings Air, maskapai yang berada di bawah naungan Lion Air Group tersebut hari ini berangkat pada pukul 12.49 WIB dan baru mendarat di Bandara Trunojoyo pukul 13.45 WIB. Penundaan pendaratan selama 20 menit ini karena ada pengecekan landasan pacu.

Informasi di Bandara Trunojoyo disampaikan dalam tiga bahasa, yaitu bahasa Madura, Inggris, dan Indonesia. Fasilitas di bandara juga masih sederhana.

Perlu diketahui, penerbangan dengan pesawat ATR 72-600 ini terbang setiap hari dengan sekali waktu tempuh 35 menit.

Berangkat dari Bandara Internasional Juanda, Surabaya pukul 12.45 WIB dan diperkirakan sampai Bandara Trunojoyo, Sumenep pukul 13.20 WIB.

Sedangkan dari Bandara Trunojoyo, Sumenep menuju Bandara Juanda, Surabaya berangkat pukul 13.45 WIB dan diperkirakan sampai pukul 14.20 WIB.

Karena hanya ada satu maskapai dan satu penerbangan, Wahyu mengimbau agar penumpang datang lebih awal agar tidak tertinggal. “Selain itu akses ke bandara jalannya masih kecil. Kalau tergesa-gesa khawatir terjadi hal yang tidak diinginkan,” ujar Wahyu.(bid/iss/ipg)

Teks Foto:
1. Wahyu Siswoyo Kepala Unit Pengelola Bandar Udara Trunojoyo, Sumenep saat menerima kenang-kenangan dari tim Suara Surabaya Media.
2. Bandara Trunojoyo Sumenep.
Foto: Istimewa

Berita Terkait

..
Surabaya
Senin, 17 Juni 2024
25o
Kurs