Kamis, 1 Januari 2026

Pemprov Kembali Gelar Pameran Batik Bordir dan Aksesoris Fair 2018

Laporan oleh Pratino Aditya Tama
Bagikan
Ilustrasi, poster Batik Bordir Aksesoris Fair 2018. Foto: batikbordirfair.com

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) kembali menggelar Pameran Batik Bordir dan Aksesoris Fair 2018. Kegiatan yang ketigabelas kalinya ini akan dilaksanakan di Grand City Surabaya pada 9-13 Mei 2018.

A Munif Pengurus Dekranasda Jatim, saat technical meeting persiapan pameran di Gedung Dekranasda Jatim Jalan Kedungdoro Surabaya, Jumat (20/4/2018) sore mengatakan, pameran dilaksanakan dalam rangka meningkatkan produktivitas dan mengembangkan pemasaran perajin batik, bordir, dan aksesoris di Jawa Timur. Pada even ini, Dekranasda Jatim menggandeng PT Debindo Mitra Tama.

Dikatakan Munif, pada even ini tema yang akan diusung adalah Tenun sebagai ikon pameran. Adapun produk yang akan ditampilkan antara lain, batik (tulis atau cap), tenun, bordir, dan aksesoris.

Dalam even ini, Dekranasda Jatim memfasilitasi 38 stan dan dekorasi yang diberikan secara gratis kepada Dekranasda Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Direncanakan pameran akan dibuka secara resmi oleh Gubernur Jawa Timur.

M Kushendarman Direktur Utama PT Debindo Mitra Tama mengatakan, pameran digelar sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas, kuantitas dan pengembangan pasar/perdagangan dalam negeri dan luar negeri terhadap produk usaha kecil menengah dari para mitra binaan pemerintah provinsi dan kabupaten kota yang berkaitan dengan kerajinan batik, bordir, tenun, kerajinan dan aksesoris.

Bagi peserta, panitia telah menyiapkan beberapa fasilitas, yakni kartu tanda pengenal dan kartu tanda parkir, stan pameran yang dilengkapi dengan meja, kursi, serta lampu berkekuatan 440 watt.

“Tahun ini, pameran diikuti oleh 117 peserta dengan mengisi 229 stand yang disediakan panitia,” ujarnya seperti dilansir laman resmi kominfo.jatimprov.go.id.

Selain pameran, serangkaian acara pendukung juga telah disiapkan, yakni drapping competition, modeling competition, daily fashion show, beauty Class, aneka workshop, talkshow kesehatan dan kecantikan wanita. Masyarakat dapat mengunjungi pameran secara gratis dan disediakan hadiah voucher belanja. (ino/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Kamis, 1 Januari 2026
30o
Kurs