Kamis, 18 April 2024

Jelang New Normal, SNA Summer Program 2020 Digelar Daring

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Satu diantara materi pelatihan pada SNA Summer Program 2020 yang akan digelar secara daring menjelang new normal. Foto: Humas SNA

Menjelang penerapan new normal, serta penerapan PSBB dan di tengah pandemi Covid-19, Jumat (5/6/2020) dipastikan peserta SNA Summer Program 2020, bakal mengikuti aktivitas secara daring.

Pelaksanaan Singapore National Academy (SNA) Summer Program 2020, yang diikuti sekurangnya 382 siswa sejumlah sekolah di Surabaya dan Sidoarjo, dipastikan digelar secara daring mengingat situasi pandemi Covid-19, PSBB serta menjelang new normal.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, program pendidikan tambahan yang biasanya dilaksanakan pada masa liburan kenaikan kelas ini dijadwalkan akan digelar secara online selama satu bulan penuh.

Peter Araman, Academic Advisor SNA menyampaikan bahwa semua orang tua dan masyarakat Indonesia khususnya Surabaya sedang dalam tekanan luar biasa atas adanya pandemi Covid-19 ini.

“Summer Program ini merupakan upaya kami untuk memberikan kegiatan bagi siswa yang melibatkan pikiran dan fisik dengan cara yang produktif dan menyenangkan saat menjalani karantina diri di rumah,” terang Peter Araman.

Jenis-jenis kursus dan pelatihan di dalamnya, lanjut Peter telah dipilih secara rigid dan hati-hati sesuai dengan tingkat usia siswa dimana akan memberikan berbagai keterampilan baru, teman-teman baru serta kecerdasan dalam menggunakan teknologi sebagai alat belajar masa kini.

Pelatihan yang diikuti ratusan siswa mulai dari Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama hingga Sekolah Menengah Atas, menghadirkan sekurangnya 34 guru expatriate dan local serta alumni SNA, menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris.

Paling tidak, para peserta di berikan kesempatan untuk memilih sekurangnya hingga 17 jenis materi kursus dan pelatihan sesuai dengan pilihan yang sudah disesuaikan dalam kelompok umurnya.

Kerry Graham guru Bahasa Inggris SNA menyampaikan bahwa program ini merupakan kesempatan yang bagus untuk memperluas minat siswa karena materi pelatihan dan kursus yang ditawarkan tidak terdapat dalam pelajaran sekolah reguler atau normal.

“Seperti materi pelatihan story-telling, dijadwalkan bakal dipilihkan beberapa buku bacaan anak kontemporer yang sangat menyenangkan untuk siswa usia dini. Materi kursus debate juga banyak peminatnya dari tingkat SMA, kami perkirakan akan ada banyak perdebatan berkualitas yang terjadi di dalamnya,” papar Kerry Graham.

Beberapa materi pelatihan seperti 2D & 3D Animation, Anime, Game Development, App Development, Sneaker Customization, Podcasting, Programming, dan Digital Painting melibatkan kecanggihan teknologi yang menarik minat banyak siswa SMP hingga SMA, juga ditawarkan dan ini sangat cocok dengan kehidupan new normal.

“Program ini akan mengeksplorasi keingintahuan peserta terutama di bidang teknologi. Dan pada pelatihan atau kursus game development, peserta mulai dari tingkat SD dapat mempelajari dasar-dasar programming, desain game 3D hingga juga meluncurkan game yang berhasil mereka ciptakan ke dalam website Roblox,” ujar Sathiyanathan, guru Ed-Tech SNA.

Materi bahasa juga turut memperkaya ragam pelatihan pada SNA Summer Program 2020 seperti German Language, French Language dan Chinese Language. Ada juga Indonesian Traditional Song & Culture dan Indonesian Story-telling yang dapat dipelajari melalui program ini.

Sebagai bentuk pelestarian warisan budaya Indonesia, pelatihan yang dijadwalkan mulai 8 Juni 2020 hingga 4 Juli 2020 ini diharapkan mampu turut mendukung pemerintah dalam memperkenalkan keindahan tradisi bangsa serta menumbuhkan kecintaan dari generasi muda di era new normal.(tok/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 18 April 2024
26o
Kurs