Selasa, 23 April 2024

Pengunjuk rasa Sampaikan Orasi Dijaga Ketat Polisi

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Aksi unjuk rasa buruh menuntut pencabutan UU Cipta Kerja atau Omnibus Law didepan DPRD Jatim pada Kamis (22/10/2020). Foto: Totok suarasurabaya.net

Ratusan massa buruh dari beberapa kota di Surabaya dan sekitarnya, Kamis (22/10/2020) sampaikan orasi di depan gedung DPRD Jatim dengan pengamanan ketat dari polisi.

Massa buruh dari berbagai elemen yang datang dari Gresik, Sidoarjo dan Surabaya itu memulai orasinya menjelang pukul 14.00 WIB, dengan materi utama menuntut pencabutan Omnibus Law.

“Kalau pemerintah berkeras menerapkan Omnibus Law, maka itu sama artinya dengan tidak mendengar aspirasi kami. Padahal kami yang hadir disini adalah anak-anak negeri ini, ” teriak orator dari atas mobil pickup yang membawa sound system.

Aksi buruh yang digelar di depan gedung DPRD Jatim ini memang mendapat pengawalan ketat dari polisi. Selain barikade kawat berduri didepannya puluhan polisi dan beberapa polwan berjaga berhadap-hadapan dengan massa aksi.

Saaat orasi dilakukan bergantian oleh para buruh, beberapa polisi dan polwan masuk ke kerumunan massa aksi untuk membagikan masker dan air mineral.

Sementara itu akses jalan Indrapura ditutup separoh badan jalan untuk digunakan masyarakat yang melintas di kawasan itu. (tok/tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Selasa, 23 April 2024
27o
Kurs