Jumat, 26 April 2024

Bioskop Dibuka, Tetap Tunggu Hasil Asesmen

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Tim assesment saat hadir di satu diantara studio bioskop Lenmarc Mall Surabaya. Foto: Humas Lenmarc Mall Surabaya.

Rencana dibukanya kembali pertunjukan bioskop di Kota Surabaya, satu diantara persyaratannya adalah tetap menunggu hasil asesmen (penilaian) yang dilakukan petugas Satgas Covid-19.

Kukuk Febrinanda Soeharno Marketing Communication Manager Lenmarc Mall Surabaya, menyampaikan bahwa pihaknya yang juga memiliki sejumlah bioskop tetap mengikuti aturan dan ketentuan yang sudah ditetapkan untuk operasional kembali bioskop.

“Tentunya kami tidak bisa semaunya untuk membuka bioskop. Ada aturan dan ketentuan yang wajib kami patuhi. Ada asesmen oleh petugas terlebih dahulu untuk pelaksanaan operasionalisasi kembali dan itu wajib dipatuhi,” terang Kukuk, Kamis (1/4/2021).

Tim asesmen, lanjut Kukuk telah melaksanakan proses asesmen di Lenmarc Mall terkait dengan rencana operasionalisasi kembali bioskop. Pelaksanaan asesmen sudah dilaksanakan pada Selasa (30/3/2021) lalu.

“Asesmen sudah dilakukan. Kami sampai saat ini tetap menunggu hasilnya. Karena justru dari hasil asesmen itulah kami diperbolehkan membuka kembali bioskop. Sampai saat ini kami masih menunggu hasilnya,” kata Kukuk.

Tim asesmen yang terdiri dari Disparta, BPPB Linmas, Satpol PP, Satgas Covid-19, Dinkes didampingi manajemen Lenmarc Mall melakukan asesmen ke seluruh gedung bioskop yang ada di dalam Lenmarc Mall Surabaya.

Dengan telah dilaksanakannya asesmen ini, pihak Lenmarc Mall tentu saja akan tetap melaksanakan ketentuan selanjutnya seperti kepatuhan pada protokol kesehatan yang wajib dipatuhi oleh para pengunjung bioskop nantinya.

“Kami tetap melaksanakan ketentuan dan aturan yang ditetapkan. Protokol kesehatan tentu saja akan jadi perhatian kami juga bagi masyarakat atau calon pengunjung bioskop di tempat kami,” kata Kukuk. (tok/bid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
30o
Kurs