Rabu, 29 Mei 2024

Gus Yani Luncurkan Angkutan Perintis untuk Mengangkat Pamor Wisata Bawean

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
gus-luncurkan-angkutan-umum-perintis-di-bawean Fandi Ahmad Yani atau Gus Yani Bupati Gresik saat meluncurkan angkutan umum perintis di Pulau Bawean, Selasa (8/6/2021). Foto: Istimewa

Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) Bupati Gresik bersama sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Gresik melakukan kunjungan kerja ke Pulau Bawean, Selasa (8/6/2021) kemarin.

Kunjungan ke Pulau Bawean itu dalam rangka peluncuran angkutan umum perintis Sangkapura-Tambak dan angkutan penyeberangan perintis Bawean-Pulau Gili untuk pulang pergi (PP).

“Program ini ditujukan untuk meratakan perekonomian di Gresik. Supaya tidak hanya terpusat di kota saja dan untuk mendongkrak wisata di Gresik, khususnya di Pulau Bawean,” kata Gus Yani.

Nanang Setiawan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Gresik mengatakan, tujuan program ini untuk mencukupi transportasi masyarakat setempat serta wisatawan yang berkunjung ke Pulau Bawean.

“Kami berharap ke depan pariwisata di Pulau Bawean akan berkembang lebih baik,” katanya

Bahkan, dalam rangka mempromosikan layanan ini, Dishub Kabupaten Gresik menggratiskan layanan ini selama 30 hari ke depan.

“Semoga program ini dapat mendongkrak wisata-wisata di Pulau Bawean dan sejumlah kegiatan perekonomian di dalamnya,” katanya. (man/den)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Evakuasi Kecelakaan Bus di Trowulan Mojokerto

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Surabaya
Rabu, 29 Mei 2024
27o
Kurs