Rabu, 24 April 2024

Pendaftar Berkurang, Posko Oksigen Koarmada II Tetap Beroperasi Penuh

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Oksigen medis untuk masyarakat diberikan di Posko Jalajaya Koarmada II. Foto: Dispen TNI AL

Jumlah pendaftar untuk kebutuhan oksigen medis, yakni masyarakat yang memanfaatkan layanan isi ulang tabung oksigen medis, di Posko Bantuan Oksigen TNI AL Koarmada II Jalajaya, berdasarkan catatan yang ada memang sedang mengalami penurunan. Biasanya, dalam sehari bisa lebih dari puluhan tabung yang terisi ulang, saat ini mulai menurun jumlahnya, hanya berjumlah belasan saja.

“Waktu awal kami dirikan jumlah pendaftar puluhan lebih, kami hampir tidak pernah berhenti melayani pengisian selama 24 jam. Tapi sekarang sudah mulai berkurang. Terkadang dalam waktu seharian hanya ada 14 orang saja yang daftar untuk kebutuhan oksigen medis ini, ” terang Sertu Sba Sulistiyo, satu diantara petugas di posko Jalajaya yang berasal dari Dislambair Koarmada II, Selasa (24/8/2021).

Sulis sapaan akrabnya, berharap kondisi yang menurun ini dikarenakan angka pasien Covid-19 di Surabaya mulai berkurang, dan artinya adalah mulai banyak warga yang terpapar Covid-19 sudah mulai sembuh. “Tapi sesuai perintah Pimpinan, kami tetap siaga, guna memberikan layanan kepada warga masyarakat yang membutuhkan oksigen medis,” tambah Sulis.

Senada dengan hal tersebut, juga ditegaskan oleh Kolonel Laut (P) Agus Hariyanto Dansatgas (Komandan Satuan Tugas) Bantuan Oksigen TNI AL Koarmada II, jika posko oksigen yang berada di kawasan Jalajaya tetap beroperasi penuh hingga ada perintah baru dari pimpinan. “Meskipun kasus Covid-19 mulai terkendali, kami tetap beroperasi hingga ada perintah baru dari Pangkoarmada II, ” tegas Kolonel Agus.

Kolonel Agus menambahkan jika sejak awal beroperasi pada bulan Juli 2021 yang lalu hingga saat ini, berdasarkan catatan yang ada, Satgas sudah mengisi ulang sekitar 740 lebih tabung oksigen yang dibawa oleh masyarakat.

“Tentunya kami merasa senang jika kehadiran kami ini ikut memberikan bantuan kesembuhan kepada warga masyarakat yang terpapar Covid-19 secara langsung, maupun memberikan dukungan bantuan kepada pemerintah dalam upaya untuk mempercepat usaha dan upaya dari pemerintah dalam penanganan Covid-19, sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr.(Han),” tandas Kolonel Agus.(tok/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Rabu, 24 April 2024
29o
Kurs