Kamis, 25 April 2024

Plt Wali Kota Surabaya Bersama Forkopimda Jatim Sidak Mal dan Restoran

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Whisnu Sakti Buana bersama Forkopimda Jatim sidak di salah satu hotel di Surabaya. Foto: Istimewa

Whisnu Sakti Buana Plt Wali Kota Surabaya bersama Heru Tjahjono Sekdaprov Jatim, Kapolda Jatim, Pangdam V Brawijaya, dan Pangkoarmada II melakukan sidak ke sejumlah mal, Senin (11/1/2021) malam.

Sejumlah mal yang mereka kunjungi sejak pukul 20.00 WIB di antaranya Tunjungan Plaza, Galaxy Mal, dan BG Junction. Setelah mengunjungi sejumlah lokasi, Whisnu menilai PPKM hari pertama sudah tertib.

“Jam tutup semua sudah mematuhi. Pantauan kami, dari keputusan wali kota jam 8 malam semua harus klir, semua sudah bersih pas jam 8 malam,” ujarnya setelah mengunjungi sejumlah lokasi.

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selain mengatur jam operasional pusat perbelanjaan/mal juga mengatur kapasitas restoran hanya 25 persen dari kapasitas normal.

“Pantauan kapasitas rumah makan memang sudah menerapkan, tapi masih ada yang bangkunya masih ada. Jadi kapasitas itu sesuai dengan bangkunya. Tidak ada lagi bangku disilang, harus dihilangkan,” katanya.

Whisnu bersama Forkopimda Jatim telah memberikan peringatan kepada pengelola restoran yang dia maksud. Dia berharap pada hari berikutnya di masa PPKM sampai 25 Januari mendatang bisa lebih baik lagi.

Secara keseluruhan dia menilai, penerapan PPKM di Surabaya pada hari pertama sudah kondusif. Dia berharap Surabaya mampu menerapkan PPKM dengan baik dan tidak perlu diperpanjang lagi.

“Dan di Surabaya juga ada penurunan (kasus penyebaran Covid-19) yang signifikan,” ujarnya.

Pemkot Surabaya, kata Whisnu, akan terus bekerja sama dengan Forkopimda Jatim. Dalam pekan ini Forkopimda Kota Surabaya dan Forkopimda Provinsi akan berkoordinasi soal tindak lanjut PPKM.

Menurutnya, bagaimana pun, Surabaya adalah sentralnya Provinsi Jatim. Sehingga Pemkot Surabaya tidak bisa bekerja sendirian. Harus bekerja sama dengan kabupaten/kota di sekitarnya.

“Kami sudah siapkan juga bersama teman TNI/Polri. Di batas2 kota akan ada check point. Bagi yang akan masuk, tapi bukan komuter, akan kami cek untuk melakukan swab,” ujarnya.

Pantauan ke lokasi-lokasi yang diatur dalam Instruksi Mendagri dan Perwali Surabaya tentang PPKM, terutama pusat perbelanjaan, mal, dan restoran, dia tegaskan akan dilakukan setiap hari.

“Akan ada bantuan dari Pangkoarmada II dan juga Pak Pangdam V Brawijaya soal personel. Besok kami juga akan mengecek pasar tradisional mengenai penerapan protokol kesehatan,” katanya.(den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
27o
Kurs