Jumat, 19 April 2024

Ratusan Personel Satlantas Surabaya Bersiaga Antisipasi Dampak Cuaca

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Satlantas Polrestabes Surabaya gelar apel pasukan persiapan tanggap bencana akibat perubahan cuaca, Senin (8/11/2021). Foto: Humas Polrestabes Surabaya

AKBP Teddy Chandra Kasatlantas Polrestabes Surabaya memimpin apel gelar pasukan persiapan tanggap bencana akibat perubahan cuaca, Senin (8/11/2021).

Dia menegaskan, seluruh personel Satlantas Polrestabes Surabaya harus siaga setiap dalam menghadapi dan mengantisipasi dampak perubahan cuaca.

“Dalam situasi dan kondisi apa pun, kami tetap kan melayani masyarakat. Mudah-mudahan tidak ada bencana yang melanda Surabaya,” ujarnya.

Saat memimpin apel siaga di Kantor Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Colombo itu, Teddy menyampaikan ada sejumlah titik yang perlu diwaspadai.

“Di Kota Surabaya ini ada beberapa titik lokasi yang jadi perhatian utama biasanya terjadi genangan berpotensi banjir. Di Jalan Mayjend Sungkono dan Adityawarman, serta beberapa ruas jalan lainnya,” ujarnya.

Dia meminta seluruh personel untuk mengantisipasi dan siaga melakukan penanganan di titik-titik tersebut. Salah satunya dengan menyiapkan perlengkapan.

Karena itu, sebagai bagian dari Apel, Kasatlantas mengecek kesiapan sejumlah kendaraan, juga perlengkapan seperti jas hujan dan sepatu boot personelnya.

Ada sebanyak 302 personel Satlantas yang akan disebar ke sejumlah titik rawan banjir di Kota Pahlawan. Mereka pun dilengkapi peralatan khusus.

Kesatuan lalu lintas melengkapi personel itu dengan peralatan gergaji senso, terutama untuk membantu penanganan, bila sewaktu-waktu terjadi pohon tumbang.(den/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 19 April 2024
26o
Kurs