Senin, 29 April 2024

Ketersediaan Sapi Potong Jatim Mencapai Satu Juta Ekor Menjelang Iduladha

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim waktu meninjau peternakan sapi di Kabupaten Lamongan, Selasa (6/6/2023). Foto: Humas Pemprov Jatim

Menjelang peringatan Iduladha, ketersediaan sapi potong di Jawa Timur mencapai surplus dengan jumlah 1.003.700 ekor. Angka itu melebihi proyeksi kebutuhan hewan kurban sapi untuk tahun 2023 yaitu sebanyak 483.859 ekor.

“Alhamdulillah di Jatim semua dalam kondisi cukup, bahkan surplus baik untuk sapi, kambing, domba maupun kerbau,” kata Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim waktu meninjau peternakan di Kabupaten Lamongan, Selasa (6/6/2023).

Kemudian untuk data kambing di Jatim total ketersediaannya mencapai 729.600 ekor. Jumlah ini juga melebihi kebutuhan untuk kurban yaitu sebanyak 211.951 ekor, sehingga surplus 517.469 ekor.

Begitu juga dengan domba yang ketersediaan di Jatim sebanyak 277.000 ekor. Untuk kebutuhan kurban hanya sebesar 35.291 ekor sehingga surplus 241.709 ekor. Sementara untuk hewan ternak kerbau mencapai 4.250 ekor dengan kebutuhan sebesar 13 ekor sehingga surplus 4.237 ekor.

Dengan kondisi hewan ternak yang surplus itu, Khofifah mengajak provinsi lain untuk membeli maupun mengakses hewan ternak asal Jatim. Khofifah mengeklaim ketersediaan hewan ternak ini sudah dicek kesehatannya.

“Saya ingin mengajak daerah atau provinsi lain membeli hewan kurban dari Jatim karena kita surplus baik jumlah Sapi, kambing, domba dan kerbau juga surplus,” pungkasnya.

Khofifah menuturkan bahwa Dinas Peternakan Jatim telah gencar mendistribusikan vaksinasi untuk menekan penyakit menular pada hewan. Mantan Menteri Sosial RI itu mengeklaim kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Jatim sudah nol kasus sejak tiga bulan terakhir.

“Begitu juga penyakit LSD sekarang juga sudah gencar dilakukan vaksinasi LSD untuk hewan ternak,” imbuhnya.

Sementara itu, Yuhronur Efendi Bupati Lamongan menyampaikan bahwa pihaknya terus memastikan seluruh hewan ternak yang dalam kondisi sehat dan siap dikonsumsi masyarakat ketika Iduladha mendatang.

Tahun lalu, kebutuhan Hewan Kurban di Lamongan mencapai sekitar 6.000 hewan kurban. “Kita pastikan bahwa hewan ternak yang berada di Lamongan dalam keadaan sehat dan sudah divaksin PMK maupun LSD,” ujarnya.(wld/iss/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
30o
Kurs