Selasa, 11 November 2025

Israel Lanjutkan Serangan di Gaza, 34 Warga Palestina Meninggal Dunia

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Warga Palestina yang mengungsi dari Gaza utara akibat operasi militer Israel, bergerak ke selatan setelah pasukan Israel memerintahkan penduduk Kota Gaza untuk mengungsi ke selatan, di Jalur Gaza tengah pada 20 September 2025. Foto: Reuters

Militer Israel melanjutkan serangannya terhadap Kota Gaza dan wilayah Jalur Gaza pada Sabtu (20/9/2025).

Dalam serangan tersebut, pasukan Israel membongkar terowongan bawah tanah dan struktur jebakan, yang menyebabkan 34 warga Palestina tewas, menurut otoritas kesehatan Gaza.

Dilansir dari Reuters, serangan ini terjadi menjelang pertemuan tahunan Majelis Umum PBB, di mana sepuluh negara, termasuk Australia, Belgia, Inggris, dan Kanada, dijadwalkan untuk secara resmi mengakui negara Palestina yang merdeka pada 22 September.

Serangan militer Israel yang semakin intensif kini menargetkan gedung-gedung tinggi di Kota Gaza, dimulai sejak awal pekan ini, bersamaan dengan serangan darat.

Pasukan Israel, yang kini menguasai pinggiran timur Kota Gaza, beberapa hari terakhir telah menggempur kawasan Sheikh Radwan dan Tel Al-Hawa.

Dari sini, pasukan Israel diperkirakan akan maju ke bagian tengah dan barat Kota Gaza, tempat banyak warga Palestina berlindung.

Militer Israel mengklaim telah menghancurkan sekitar 20 blok menara di Kota Gaza dalam dua minggu terakhir. Mereka juga memperkirakan sekitar 350.000 orang telah mengungsi dari Kota Gaza sejak awal September. Namun, sekitar 600.000 orang lainnya masih bertahan di sana.

Serangan ini juga berdampak pada para sandera yang ditahan oleh kelompok militan Hamas. Sayap militer Hamas merilis gambar para sandera pada 20 September melalui situs pesan Telegram, memperingatkan bahwa nyawa mereka terancam akibat operasi militer Israel di Kota Gaza. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Selasa, 11 November 2025
28o
Kurs