Selasa, 11 November 2025

Kecelakaan Truk dan Motor di Gresik Sebabkan Seorang Pelajar Meninggal Dunia

Laporan oleh M. Hamim Arifin
Bagikan
Ilustrasi, kecelakaan truk dengan sepeda motor. Grafis: suarasurabaya.net

Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Tenaru, Desa Tenaru, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, Selasa (16/9/2025) sekitar pukul 06.30 WB dan menyebabkan satu korban meninggal dunia.

Insiden tersebut melibatkan sebuah truk trailer bernomor polisi L 9005 UL dengan sepeda motor Honda Vario bernomor polisi M 6571 NQ.

Ipda Aang Kanit Lantas Polsek Driyorejo, melaporkan bahwa kecelakaan terjadi pada saat kendaraan truk trailer yang dikemudikan Aris Yudianto (40) berjalan dari arah selatan menuju ke utara.

Pada saat yang bersamaan, dari arah yang sama, Sunarti Warti (42) berboncengan dengan anaknya, berinisial LDP (13) dengan posisi keduanya tidak mengenakan helm, mencoba mendahului truk trailer.

Namun pada saat mencoba mendahului truk trailer, sepeda motor yang dikendarai oleh ibu dan anak tersebut berserempetan dengan kendaraan lain dari arah utara. Akibatnya, korban kehilangan kendali dan terjatuh ke arah kiri, tepat ke bagian belakang ban truk trailer.

Imbas kecelakaan tersebut, Sunarti Wanti mengalami luka sobek di tangan kanan dan luka di kepala, sementara anaknya, LDP, meninggal dunia di tempat kejadian.

Korban kemudian dievakuasi ke RS Anwar Medika, Sidoarjo, untuk mendapatkan perawatan medis dan pemeriksaan lebih lanjut.

IPDA Aang menambahkan, faktor utama kecelakaan diduga karena pengendara sepeda motor kurang berhati-hati saat mendahului kendaraan besar. Ia berpesan agar pengendara selalu berhati-hati di jalan raya dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas beserta peraturan lain yang memang sudah diwajibkan. (ata/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Selasa, 11 November 2025
28o
Kurs