Kamis, 28 Maret 2024

Olimpiade 2020 Tokyo Terancam Batal Imbas Corona

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Logo Olimpiade Tokyo 2020. Foto: Antara

Dick Pound Anggota senior Komite Olimpiade Internasional (IOC) melemparkan wacana soal kemungkinan pembatalan Olimpiade 2020 Tokyo, apabila penyebaran wabah virus corona masih tak terkendali.

Dick Pound yang menjadi anggota IOC sejak 1978 itu mengungkapkan, apabila Olimpiade Tokyo harus mundur dari jadwal yang sudah ditetapkan, IOC bakal lebih memilih opsi pembatalan ketimbang ditunda ataupun memindahkan lokasi penyelenggaraan.

“Anda mungkin akan lebih mempertimbangkan pembatalan,” kata Pound dilansir Antara, Kamis (27/2/2020).

“Di periode tersebut, menurut saya orang-orang harus bertanya apakah kondisinya sudah terkendali. Sehingga kami bisa pergi ke Tokyo,” tambahnya.

Namun IOC akan mencoba menunggu perkembangan terkini dalam satu atau dua bulan ke depan. Keputusan terkait pembatalan atau kelanjutan Olimpiade 2020 akan ditetapkan selambat-lambatnya pada Mei nanti.

“Karena banyak yang harus dilakukan seperti meningkatkan keamanan. Mulai dari makanan, perkampungan atlet, hotel. Rekan-rekan media juga akan berada di sana untuk kepentingan liputan,” ujarnya.

Kendati penyelenggaraan Olimpiade 2020 diambang pembatalan, IOC meminta agar para atlet tetap mempersiapkan diri berlomba di pesta olahraga terakbar itu.

“Sejauh ini yang kami tahu, kami akan tetap ke Tokyo. Jadi untuk para atlet, tetaplah fokus berlatih dan yakinlah IOC tidak akan mengirimkan kalian ke situasi pandemik,” katanya.

Meski IOC mengisyaratkan kemungkinan pembatalan, Pound menilai hal tersebut sebenarnya tak mudah dilakukan, sebab dikhawatirkan mengganggu kalender olahraga lainnya.

“Anda tidak bisa begitu saja menunda sesuatu dengan skala sebesar Olimpiade,” pungkasnya.

Apabila Olimpiade 2020 benar-benar dibatalkan, itu akan menjadi kejadian pertama sejak diadakan pada 1896.

Sepanjang sejarah, Olimpiade hanya pernah gagal terlaksana satu kali, yaitu pada tahun 1940 di Tokyo yang disebabkan oleh Perang Jepang dan China serta Perang Dunia II. Sementara Olimpiade 2016 Rio de Janeiro tetap terlaksana sesuai jadwal meski adanya ketakutan akan wabah virus Zika.

Virus yang diberi nama resmi COVID-19 oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memaksa pembatalan, penundaan, atau relokasi puluhan acara termasuk Kejuaraan Dunia dan kualifikasi Olimpiade. Di Jepang tercatat ada 172 kasus infeksi corona, yang sejauh ini telah terkonfirmasi dua kematian. (ant/ang/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 28 Maret 2024
27o
Kurs