Jumat, 29 Maret 2024

Kalahkan Myanmar Via Adu Penalti, Indonesia Pastikan Lolos ke Final AFF U-16

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Para pemain timnas Indonesia U-16 merayakan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Singapura pada pertandingan AFF U-16 2022. Foto: Antara

Timnas Indonesia berhasil memastikan diri maju ke Final piala AFF U-16, setelah sukses mengalahkan Myanmar dalam pertandingan Semifinal di di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (10/8/2022).

Bermain di hadapan ribuan penonton yang memadati stadion, Garuda Muda mengandalkan duet Nabil Asyura-Arkha Kaka yang cukup merepotkan barisan belakang Myanmar. Beberapa peluang emas sempat tercipta di awal babak pertama, namun, kokohnya pertahanan di lini belakang Myanmar membuat skor tetap 0-0 di mendekati penghujung babak pertama.

Petaka terjadi pada menit ke-43, Garuda muda harus tertinggal berkat aksi Nay Min Htet pemain Myanmar yang menaklukan Andrika Fathur kiper. Gol tersebut membuat babak pertama harus berakhir dengan skor 0-1 untuk keunggulan Myanmar.

Memasuki babak kedua, tepatnya di menit ke-69, Risky Afrisa sukses membawa Indonesia menyamakan kedudukan dengan skor 1-1. Riski membobol gawang Myanmar melalui tendangan bebas di depan kotak penalti Myanmar, yang gagal dihalang oleh Sai Thi Ha Nang kiper.

Skor sama kuat, membuat laga semakin berjalan ketat. Indonesia tampak bersemangat menggempur Myanmar yang mulai keteteran. Situasi berbahaya sempat diciptakan Indonesia, yang gagal dimaksimalkan menjadi gol, hingga skor akhir babak kedua harus berakhir 1-1 untuk kedua tim. Skor tersebut, membuat pertandingan harus dilanjutkan dengan babak penalti.

Di babak adu penalti, Indonesia bisa unggul 5-4 atas Myanmar, usai Shine Wanna Aung salah satu penendang Myanmar gagal menceploskan bola ke gawang Indonesia, yang akhirnya membuat tim besukan Bima Sakti Pelatih akhirnya menang 5-4 dan maju ke final.

Indonesia sudah ditunggu Vietnam di babak final yang juga akan menjadi pertandingan ulangan, karena kedua tim sebelumnya sudah bertemu di babak penyisihan. Saat itu garuda muda berhasil menang dengan skor akhir 2-1.

Pertandingan Indonesia melawan Vietnam di babak final akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/8/2022) mendatang. (bil/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
31o
Kurs