Senin, 29 April 2024

Pembalap F1 Powerboat Danau Toba Jajal Sirkuit Jelang Free Practice

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Pembalap F1 Powerboat Danau Toba 2024 menjajal sirkuit menjelang free practice, Jumat (1/3/2024). foto: Antara Pembalap F1 Powerboat Danau Toba 2024 menjajal sirkuit menjelang free practice, Jumat (1/3/2024). foto: Antara

Para pembalap yang akan bertanding dalam seri pembuka F1 Powerboat Danau Toba 2024 mulai menjajal sirkuit di Pelabuhan Mulia Raja Napitupulu, Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara menjelang sesi latihan bebas (free practice).

Para pembalap tampak sudah mulai menjajal sirkuit untuk mengecek kondisi mesin sejak Jumat (1/3/2024), pukul 07.00 WIB, dikutip Antara.

Kondisi air yang tenang membuat para pembalap semakin kencang memacu jet air itu.

Erik Stark Pembalap dari Victory Team tampak bersemangat sebelum masuk dan duduk di bagian kemudi perahu motor super cepat itu.

Para kru tim tampak silih berganti membantu para pembalap untuk memasuki powerboat masing-masing dan menyiapkan kebutuhan pembalap.

Sebanyak dua unit crane juga disiapkan untuk mengangkat jet air itu dari darat ke air.

Juara seri Danau Toba 2023 Bartek Marszalek juga memacu jet airnya dengan kecepatan tinggi saat di tikungan sirkuit.

Berdasarkan jadwal dari penyelenggara, free practice dijadwalkan pada Sabtu (2/3/2024), pukul 07.00-08.30 WIB. Sedangkan balapan akan dilaksanakan pada Minggu (3/3/2024), pukul 11.15-12.00 WIB.

Berdasarkan informasi dari PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, tim yang terkonfirmasi mengikuti balapan di Danau Toba ada sembilan, yaitu Team Binh Dinh-Vietnam (Swedia), Victory Team (Uni Emirat Arab), Team Abu Dhabi (Uni Emirat Arab).

Kemudian, China CTIC Team (Prancis), F1 Atlantic Team (Portugal), Red Devil-SMC F1 Team (Finlandia), Sharjah (Uni Emirat Arab), Stromoy Racing (Norwegia), dan Maverick Racing (Prancis).

Di Indonesia, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney menjadi penggawa atau penyelenggara utama kegiatan yang setara dengan balapan jet darat atau Formula 1 (F1) itu.

Pada 2-3 Maret, Indonesia untuk kedua kalinya menjadi tuan rumah penyelenggaraan balapan perahu motor super cepat atau F1H2O (F1 Powerboat) seri Danau Toba.

Penyelenggaraan powerboat tahun ini juga spesial karena merupakan edisi ke-300 sejak diselenggarakan pada 1984 di 39 negara dan menjadi seri pembuka untuk satu musim perlombaan ke depan. (ant/azw/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
31o
Kurs