Minggu, 4 Mei 2025
Baru Kali Ini

Yulianis Disumpah Sebelum Beri Keterangan ke Pansus Angket KPK

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Yulianis mantan Wakil Direktur Keuangan PT Group Permai disumpah sebelum memberikan keterangan pada Pansus Angket KPK, Senin (24/7/2017). Foto: Faiz suarasurabaya.net

Pansus Angket KPK hari ini menghadirkan Yulianis mantan Wakil Direktur Keuangan PT Group Permai milik Muhammad Nazarudin terpidana Korupsi Hambalang.

Tidak seperti biasanya, kali ini Yulianis oleh Pansus angket KPK diminta untuk disumpah sebelum menyampaikan keterangannya.

“Apakah ibu bersedia sebelum memberi keterangan kepada Pansus?,” tanya Taufiqulhadi Wakil Ketua Pansus di dalam rapat dengar pendapat, Senin (24/7/2017).

Yulianis kemudian menyatakan setuju untuk disumpah. ” Saya bersedia,” kata Yulianis.

Proses pengambilan sumpahpun kemudian dilakukan, dan setelah disumpah, Yulianis kemudian juga menandatangani berita acara sebagai saksi yang kemudian diikuti dua saksi dari anggota Pansus.

Sekadar diketahui, pengambilan sumpah baru kali ini dilakukan Pansus karena saksi-saksi sebelumnya tidak pernah.(faz/ipg)

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Minggu, 4 Mei 2025
30o
Kurs