Sabtu, 12 Juli 2025

Komunitas Lovepink Surabaya Ajak Perempuan Lebih Aware Kanker Payudara, Skrining Sebelum Parah

Laporan oleh Akira Tandika Paramitaningtyas
Bagikan
Kristiani peserta screening payudara gratis, melakukan pengecekan dengan teknologi ABUS 2.0 di Ciputra Hospital Surabaya. Foto: Akira suarasurabaya.net

Komunitas Lovepink Surabaya gelar acara tahunan dengan mengajak perempuan untuk melakukan skrining payudara secara gratis, periode 5-17 Mei 2025.

Skrining ini, kata Asih Suprapti Pink Squad Lovepink Surabaya ditujukan untuk membantu perempuan dengan keterbatasan finansial, agar lebih aware tentang kanker payudara.

Asih menerangkan, alasan dipilihnya perempuan dengan keterbatasan finansial, juga untuk mengubah mindset mereka tentang kanker payudara.

“Biasanya orang-orang yang datang untuk melakukan pengecekan payudara, karena sudah parah. Jadi makanya kita mau memberikan hak yang sama untuk para perempuan-perempuan dengan keterbatasan finansial itu,” terangnya, Senin (5/5/2025).

Gelaran seperti ini, lanjut Asih, bukan kali pertama dilakukan oleh Lovepink Surabaya. Tahun sebelumnya, mereka juga bekerja sama dengan beberapa rumah sakit untuk menggelar skrining kanker payudara.

“Kalau tahun ini, kami bekerja sama dengan Ciputra Hospital dan PT Mulya Husada Jaya (MHJ) untuk melakukan skrining dengan ABUS 2.0, yang bisa mendeteksi sel kanker tanpa paparan radiasi,” ungkapnya.

Ada pun dalam rangka ulang tahun PT MHJ ke-30, disediakan pula 300 kuota skrining gratis untuk masyarakat umum.

“Kolaborasi dengan Ciputra Hospital Surabaya dan komunitas ini, diharapkan bisa mendeteksi fenomena kasus kanker payudara yang meningkat beberapa tahun terakhir,” kata Fanny Trivena Direktur Pengembangan Bisnis PT MHJ.

Asih berharap dengan adanya kegiatan skrining kanker payudara gratis ini, dapat membantu perempuan bisa lebih dini memeriksakan kesehatan payudaranya.

Sementara itu, Siska Shinduatmaja Direktur Ciputra Hospital menerangkan, jumlah penderita pasien kanker menunjukkan angka yang cukup tinggi di Indonesia.

“Sehingga kegiatan ini, setidaknya bisa menolong para perempuan untuk terhindar dari kanker payudara. Atau kalau yang sudah terkena, bisa segera dilakukan tindakan lebih cepat,” katanya.

Siska juga mengatakan dengan teknologi terbaru yang dimiliki Ciputra Hospital, pihaknya yakin dapat membantu menurunkan dan mendeteksi pasien kanker sesegera mungkin.

“Karena apabila breast cancer itu dideteksi dari awal, maka tingkat kesembuhan pasiennya bisa sangat tinggi,” tandasnya.(kir/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil di Jembatan Suramadu, Kondisinya Ringsek

Kecelakaan Bus Tabrak Belakang Truk di KM 749 Tol Sidoarjo-Waru

Pajero Masuk Sungai Menur Pumpungan

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Surabaya
Sabtu, 12 Juli 2025
30o
Kurs