Sabtu, 20 April 2024

84 Satwa KBS Cacat, 40 Sudah Sangat Tua

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

Sebanyak 84 satwa di Kebun Binatang Surabaya (KBS) dipastikan cacat dan empat puluh lainnya sudah sangat tua.

Kondisi ini merupakan data terakhir satwa yang diidentifikasi Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS, sampai awal tahun ini.

Ratna Achjuningrum Dirut PDTS KBS mengatakan, dia sengaja menyampaikan kondisi satawa di KBS, untuk menghindari tudingan dari semua pihak, kalau sampai ada satwa mati di KBs. “Kematian satwa di lembaga konservasi itu wajar terjadi,” ujar Ratna, Selasa (28/1/2014).

Menurut Ratna, posisi PDTS KBS seringkali tidak diuntungkan dengan kematian satwa di KBS, karena waktu KBS mulai dikelola Pemkot, kondisi satwanya memang sudah banyak yang cacat dan tua.

Dari 204 spesies yang ada sebelumnya, sekarang di KBS tinggal 197 spesies yang masih tersisa. “Jumlah total satwa yang masih ada sampai sekarang 3.459 ekor, dengan rincian 84 cacat dan 40 sudah tua,” jelas Ratna.

Dicontohkan Ratna, waktu dia masuk ke dalam KBS pertama kali, ada gajah bernama Hilir yang kondisinya sudah sangat memprihatinkan, selain sudah tua, kondisi mata kanannya sudah sakit dan berselaput.

Selain itu, ada Candrika seekor harimau putih yang kondisinya sudah tidak normal, karena sudah berusia 16 tahun dan nafsu makannya terus berkurang.

Dengan kondisi yang ada pada satwa-satwa di KBS, Ratna mengatakan, PDTS KBS terus melakukan beberapa upaya, diantaranya dengan perawatan maksimal, pemberian obat dan vitamin juga makanan berkualitas.

“PDTS KBS juga secara rutin tiap tiga bulan selalu melaporkan kondisi satwa di KBS ke Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA),” papar Ratna.

Sementara untuk mengganti satwa yang sudah berkurang, Ratna juga mengungkapkan, kalau ke depan perlu ada penambahan spesies, untuk memperkaya koleksi KBS. (tas/ipg)

Teks Foto :
– Kondisi rusa tutul di Kebun Binatang Surabaya (KBS).
Foto : Teguh suarasurabaya.net

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 20 April 2024
31o
Kurs