Rabu, 15 Mei 2024

Api Besar, PMK Sulit Padamkan Gudang Karet

Laporan oleh Dodi Pradipta
Bagikan
Foto kondisi asap di Sememi oleh Dimas adi setyo via @e100ss

Petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api gudang karet di jalan Pakal No.16 Surabaya karena api makin membesar.

Pantauan suarasurabaya.net, saat ini api dan asap hitam pekat makin membumbung tinggi. Asap juga sangat mengganggu penglihatan mata.

Sebanyak 10 unit mobil PMK sudah berada di lokasi untuk melakukan pemadaman. Gudang terbakar terletak di areal persawahan dan berjarak cukup jauh dari jalan raya.

Sampai saat ini masih belum diketahui penyebab pasti kebakaran di komplek pergudangan Pakal ini.

Berdasarkan informasi yang diterima suarasurabaya.net, kebakaran terjadi mulai pukul 08.00 WIB. Api berawal dari lantai bawah gudang B5 dan meluas hingga ke gudang yang berada di sebelah kiri gudang B5.

Tidak ada korban dalam kebakaran ini karena karyawan mulai masuk pukul 08.00 WIB.

Polisi juga menghalau warga 1 Km dari lokasi kebakaran. Ini karena warga mulai memenuhi lokasi kebakaran dan mengganggu arus lalu lintas di lokasi.

Arus lalu lintas di lokasi cukup padat dan banyak kendaraan berhenti karena kesulitan mencari jalan keluar dari kerumunan warga. (dwi/rst)

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 15 Mei 2024
32o
Kurs