Minggu, 5 Mei 2024

Crane Masuk Sungai Karena Rem Blong, Sopir Meninggal

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Proses evakuasi jenazah sopir truk. Foto: Firmansyah Fabian via e100

Sebuah crane masuk ke dalam sungai di depan Kebun Raya Purwodadi, Pasuruan, Selasa (3/5/2016) malam. Akibat kecelakaan ini, Surip, warga Sumber Pucung Malang, yang merupakan sopir crane, meninggal dunia.

Bripka Dili Anggota Polsek Purwodadi kepada Radio Suara Surabaya mengatakan, kecelakaan ini terjadi karena karena rem crane tersebut blong.

“Crane itu sempat menyerempet sepeda motor yang ada di depannya,” katanya.

Pengendara motor yang merupakan warga Lamongan mengalami patah tangan kiri dan sudah dibawa ke Puskesmas Purwodadi.

Hingga Rabu pagi, crane nahas ini belum dievakuasi karena menunggu operator crane datang.

Sementara, jenazah sopir crane tersebut sudah dievakuasi. “Tadinya jenazah sopir mau dibawa ke RS Watukosek, tapi keluarga mau membawa jenazah ke Malang,” ujar dia.

Firmansyah Fabian netter e100 melaporkan, kernet selamat karena berhasil loncat sebelum crane menghantam dasar sungai.(iss/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Minggu, 5 Mei 2024
24o
Kurs