Jumat, 26 April 2024

Haji dan Qurban Dua Ibadah Dalam Perayaan Idul Adha

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Suasana Shalat Idul Adha di Taman Surya. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Shalat Idul Adha 1437 Hijriah di Taman Surya Balai Kota Surabaya berlangsung khidmat.

Shalat dipimpin Aliman sebagai Imam dan Sukadiono Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya sebagai khotib.

Dalam khutbahnya, Sukadiono menekankan pentingnya dua ibadah dalam suasana Idul Adha yang bisa menjadi tauladan hidup.

“Ada dua ibadah dalam Idul Adha yang bisa dijadikan tauladan yaitu haji dan kurban. Haji bisa dijadikan tauladan bagaimana manusia yang beriman meninggalkan hal-hal duniawi, contohnya dengan berpakaian ihrom. Kedua, kurban yang bisa membangkitkan semangat jihad sosial,” katanya, Senin (12/9/2016).

Selain itu, Sukadiono juga menekankan bagaimana memaknai peristiwa Nabi Ismail.

“Ismail jika disimbolkan adalah sesuatu yang kita sayangi. Semua yang kita miliki bisa jadi itu Ismail kita. Jangan sampai kecintaan kita pada Ismail lantas menjadikan kita lupa pada Allah SWT,” kata Sukadiono.

Hari raya Idul Adha kali ini, Madjid Pemerintah Kota Surabaya telah berkurban 14 sapi dan 46 kambing. “Nanti dibagikan ke dua ormas yakni NU dan Muhammadiyah untuk disalurkan ke orang-orang tidak mampu,” kata Tri Rismaharini Walikota Surabaya. (bid/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
30o
Kurs