Senin, 20 Mei 2024

Kapolrestabes Surabaya Tegaskan Aksi FPI bukan Aksi Sweeping

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Kombes M Iqbal Kapolrestabes Surabaya melakukan mediasi dengan massa FPI di Masjid Raoudhotul Musyawaroh Kemayoran di Jalan Indrapura sebelum melakukan aksi pawai taaruf. . Foto: Abidin suarasurabaya.net

Kombespol Muhammad Iqbal Kapolrestabes Surabaya menegaskan, aksi Front Pembela Islam (FPI) Minggu (18/12/2016) pagi bukan aksi Sweeping. Tapi, pawai ta`aruf untuk melakukan sosialisasi Fatwa MUI No 56/2016 tentang Hukum Penggunaan Atribut Keagamaan Non Muslim di mall-mall dan pusat perbelanjaan.

“Mereka sudah koordinasi dengan kami, dan ini adalah aksi ta`aruf. Ingat bukan sweeping, media jangan menakut-nakuti warga Surabaya,” ujarnya kepada suarasurabaya.net, di depan Masjid Kemayoran Jl Indrapura di sela memimpin pengamanan.

Iqbal mengatakan, aksi FPI ini akan dikawal ketat agar tidak ada gesekan yang terjadi tiba-tiba. Massa FPI yang jumlahnya puluhan nanti hanya melakukan sosialisasi di depan mall yang disambut pihak manajemen mall.

“Mereka koordinasi dengan kami biar aksi hanya di depan saja. Pihak manajemen mall juga bersiap menyambut mereka untuk menerima sosialisasi Fatwa MUI. Jadi FPI tidak masuk mall, mereka ada di luar mall dan dimediasi oleh kepolisian untuk bertemu dengan manajemen,” katanya.

Sekadar diketahui, rencananya massa FPI Kota Surabaya akan berkumpul di Masjid Raoudhotul Musyawaroh Kemayoran Jl. Indrapura Surabaya. Kemudian melakukan pawai ta`aruf ke sejumlah mall-mall di Surabaya untuk mensosialisasikan Fatwa MUI.

Pihak kepolisian telah mengarahkan rute dengan pengawalan ketat. Mulai dari Pasar Atum, ITC, Tong mart Jasa Agung Suprapto, Grand City, delta, WTC, Excelso Galaxy Mall, Excelso Tunjungan Plaza, dan Ciputra World.

Pantauan suarasurabaya.net, saat ini massa FPI sudah tampak datang dan berkumpul di Masjid Kemayoran ini. Sejumlah personel keamanan juga sudah berada di lokasi sejak pukul 09.00 WIB. Diantaranya, Dalmas Sabhara Polrestabes, Unit Jatanras Satreskrim Polrestabes Surabaya, dan Brimob Polda Jatim. (bid/dwi)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Senin, 20 Mei 2024
24o
Kurs