Jumat, 26 April 2024

Terios Tabrak Truk Muat Besi di Trowulan, Lima Mahasiswa Terluka

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Mobil Daihatsu Terios yang menabrak truk muat besi lonjoran di depan jembatan timbang Trowulan mengalami kerusakan parah di bagian depan. Foto: Ary via e100

Mobil Daihatsu Terios plat putih (masih baru, red) menabrak truk muat besi lonjoran di depan jembatan timbang Trowulan, Mojokerto, Kamis (29/12/2016) pukul 06.15 WIB. Informasi awal pengemudi Terios saat kejadian diduga mengantuk.

Ipda Bachtiar Kanit Laka Lantas Polres Mojokerto mengatakan, akibat kecelakaan ini sebanyak lima penumpang mobil Terios (termasuk pengemudi, red) yang semuanya mahasiswa ini mengalami luka-luka.

“Ada lima korban luka. Korban yang rawat jalan ada dua orang sedangkan tiga orang lainnya masih rawat inap di RS Sakinah Sooko Mojokerto,” kata Bachtiar pada Radio Suara Surabaya.

Bachtiar menyebutkan, ketiga korban luka berat yakni Ahmad Gufron Burhan (18) warga Jetis Mojokerto, Ibnu Hajar (23) warga Demak dan Saifudin (20) warga Bojonegoro. Sedangkan dua korban yang mengalami luka ringan yakni Andi Ismanto warga Ketapang Kalimantan Barat dan Afifudin (18) warga Madiun.

Bachtiar menjelaskan, awalnya truk muat besi lonjoran nopol W 8084 UE berhenti di bahu jalan Surabaya arah Jombang tepat di depan jembatan timbang Trowulan.

“Lalu ada mobil Terios plat putih L 1120 YY yang posisinya serong ke kiri kemudian menabrak besi lonjoran muatan truk tadi. Lonjoran besinya kan sampai menjorok ke belakang,” ujar dia.

Mobil Terios, kata dia, mengalami kerusakan parah di bagian depan. “Saat ini mobil sudah diderek ke pos lantas,” katanya. (dwi/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
25o
Kurs