Sabtu, 20 April 2024

Raja Salman akan Pidato Mengenang Kunjungan Raja Arab Saudi 47 Tahun Lalu

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Persiapan di gedung DPR/MPR menyambut kunjungan Raja Salman bin Abdul Aziz Raja Arab Saudi. Foto: Faiz suarasurabaya.net

Sekitar 15 menit yang lalu, satu per satu rombongan Kerajaan Arab Saudi sudah mulai berdatangan di Gedung DPR/MPR, kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

Ini merupakan rangkaian kunjungan kenegaraan Salman bin Abdul Aziz al Saud Raja Arab Saudi, bersama 25 pangeran dan sejumlah menteri selama 12 hari di Indonesia.

Beberapa menteri Kabinet Kerja antara lain Lukman Hakim Saifuddin Menteri Agama, Retno Marsudi Menteri Luar Negeri dan seluruh Menteri Koordinator sudah hadir.

Sejumlah tokoh nasional juga terlihat hadir di sini, antara lain Susilo Bambang Yudhoyono mantan Presiden RI, Prabowo Subianto Ketua Umum Partai Gerindra, Agung Laksono mantan Ketua DPR, dan Tri Sutrisno mantan Wakil Presiden.

Sebagai pembuka, panitia acara memutar film dokumenter kunjungan Raja Faisal bin Abdul Aziz kakak dari Raja Salman waktu berkunjung ke Gedung DPR/MPR, tahun 1970.

Anggota dewan dan tamu undangan yang sudah memenuhi Ruang Paripurna, begitu antusias menyaksikan film dokumenter hitam putih dari empat layar besar di setiap sudut ruangan.

Rencananya, Raja Salman akan menyampaikan pidato kenegaraan, sesudah Setya Novanto Ketua DPR berpidato.

Sekadar diketahui, pidato di dalam Ruang Sidang Paripurna atau Gedung Kura-kura ini adalah permintaan khusus dari Raja Salman bin Abdul Aziz.

Raja Salman, ingin mengenang memori 47 tahun lalu, tepatnya Juni 1970, waktu Raja Faisal mengunjungi Indonesia dan sempat berpidato di Gedung Kura-kura.

Dari Gedung Parlemen, nanti sekitar pukul 14.00 WIB, Raja Salman dijadwalkan mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Lalu nanti malam, Raja Saudi rencananya bertemu Jusuf Kalla Wakil Presiden, di Hotel Raffles, Jakarta Selatan. (rid/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 20 April 2024
27o
Kurs