Selasa, 7 Mei 2024

AVI Meyakini Kandungan Vape Memiliki Efek Positif

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Sosialisasi dan edukasi mengenai vapor di Gedung Juang 45 Jalan Mayjend Sungkono Surabaya, Minggu (14/1/2018). Foto: Anggi suarasurabaya.net

Kehadiran vapor di lingkungan masyarakat masih banyak dipandang negatif akibat black campaign yang selama ini beredar. Hal itulah yang menjadi salah satu pendorong Johan Sumantri Ketua Umum Asosiasi Vapor Indonesia bersama komunitas vapor lainnya untuk menggelar sosialisasi dan edukasi tentang vapor.

Dalam acara sosialisasi itu, Johan menjelaskan bahwa vapor berbeda dengan rokok. Vapor merupakan salah satu opsi untuk mengganti sesuatu yang buruk bagi tubuh menjadi relatif lebih baik bagi tubuh.

“Selama ini kan beredar kabar, kalau vapor itu sama kerasnya dengan rokok, bisa mengganggu pernafasan, padahal tidak,” kata dia di Gedung Juang 45 Jalan Mayjend Sungkono, Minggu (14/1/2018).

Johan mengatakan bahwa kandungan pada liquid vape masuk dalam kategori kandungan minimum. Kandungan inti dari liquid vape justru memiliki efek positif berupa anti bakteri, anti jamur, penurunan kebutuhan trigliserida.

“Kandungan nikotin pada liquid vaper (tidak berlebihan) tidak memberikan efek yang signifikan pada tubuh. Diacetyl pada liquid vape memiliki jumlah yang jauh lebih kecil jika dibandingan dengan produk sejenis. Uap yang dihasilkan produk vape memiliki berat jenis yang lebih besar dengan uap lain pada invironment sehari-hari yang lainnya. Vape merupakan salah satu opsi untuk mengganti sesuatu yang buruk bagi tubuh menjadi relatif lebih baik bagi tubuh,” kata dia.

Sekitar 500 peserta hadir dalam acara tersebut. Peserta berasal dari Surabaya, Banjarmasin, Bojonergoro, Kediri, Malang, dan Sidoarjo.

“Peserta bukan hanya dari individu vapor ataupun komunitas vapor tetapi juga dihadiri oleh masyarakat non vapor,” kata dia.

Johan berharap dengan diadakannya acara tersebut bisa mengedukasi masyarakat dan mengurangi isu negatif tentang vapor yang selama ini beredar di masyarakat. (ang)

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Selasa, 7 Mei 2024
32o
Kurs