Senin, 20 Mei 2024

Kecelakaan Beruntun Lima Kendaraan di Lamongan, Satu Pengendara Motor Tewas

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Kecelakaan beruntun di Jalan Raya Babat-Jombang atau di depan Pasar Ngimbang, Lamongan, sekitar pukul 10.30 WIB, Sabtu (29/9/2018). Foto: Intan via e100

Kecelakaan beruntun melibatkan lima kendaraan terjadi di Jalan Raya Babat-Jombang atau di depan Pasar Ngimbang, Lamongan, sekitar pukul 10.30 WIB, Sabtu (29/9/2018).

Lima kendaraan itu di antaranya, sepeda motor Kawasaki Ninja, sepeda motor Honda Revo, mobil pick up, mobil Panther, dan mobil Datsun.

Akibatnya, satu orang dilaporkan meninggal dunia dan dua orang lainnya mengalami luka berat.

AKP Argya Satrya Bhawana Kasatlantas Polres Lamongan mengatakan, kecelakaan itu bermula saat Truk Tronton bernopol B 9679 PYX bermuatan bahan baku gula melaju dari arah utara (Babat) ke selatan (Jombang).

Saat itu, truk yang dikendarai oleh Suyanto (31) warga Ngawi, melintasi jalan turunan yang cukup curam dengan kecepatan tinggi. Diduga karena rem blong, kata dia, sopir tidak bisa mengendalikan kendaraanya dan menabrak sejumlah kendaraan di depannya.

“Awalnya menabrak pengendara sepeda motor Kawasaki, hingga korban terlempar sampai 4 meter ke tengah jalan dan terlindas truk. Lalu truk oleng dan menabrak kendaraan lainnya, yaitu motor sama pick up. Baru truk itu bisa berhenti, setelah menabrak mobil Panther dan Datsun yang melaju dari arah berlawanan,” kata Argya, kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu (29/9/2018).

Dari kecelakaan itu, lanjut dia, satu orang tewas di lokasi kejadian. Korban bernama Riyadi warga Babat Lamongan. Jenazah sudah dibawa ke RSUD Ngimbang dan polisi telah menginformasikan ke pihak keluarganya.

Selain itu, dua korban lainnya mengalami patah tulang dan dirujuk di rumah sakit Jombang.

“Masih kami cara data-data korbannya. Kalau di TKP sudah selesai evakuasinya. Korban yang selamat sudah kami mintai keterangan dan sopirnya sudah diamankan juga,” tambahnya.

Kecelakaan beruntun itu, sempat membuat kepadatan di sekitar TKP. Namun hingga berita ini dimuat, Argya melaporkan bahwa kondisi arus lalu lintas di sana mulai normal kembali atau lancar. (ang/iss)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Senin, 20 Mei 2024
26o
Kurs