Selasa, 21 Mei 2024

Sambut Pemilu 2019 dengan Pers yang Bermartabat

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Heru Tjahjono Sekretaris Daerah Provinsi Jatim saat seminar pra Hari Pers Nasional (HPN) 2019 pertama di Kampus Fisip Unair, Surabaya pada Selasa (15/1/2019). Foto: Baskoro suarasurabaya.net

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim menggelar seminar pra Hari Pers Nasional (HPN) 2019 pertama di Kampus Fisip Unair, Surabaya pada Selasa (15/1/2019) dengan tema “Menyongsong Pesta Demokrasi dengan Bermartabat”. Tema ini muncul untuk menyambut gelaran besar Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 pada April mendatang dan peranan pers dalam pesta demokrasi tersebut.

“Ini bukan hanya sebuah seminar atau diskusi, tapi juga sebuah pembelajaran. Apa yang salah satu rangkaian Hari Pers Nasional adalah seminar tentang pers yang bermartabat. Karena sekali lagi, ke depan, beberapa bulan lagi, bangsa ini mempunyai acara besar yaitu Pilpres,” ungkap Heru Tjahjono Sekretaris Daerah Provinsi Jatim ketika ditemui di lokasi acara pada Selasa (15/1/2019).

Ia mengatakan, pers harus berperan dalam memberikan informasi yang membangun dan mengedukasi masyarakat. Ia juga berharap, pers dapat memberikan informasi yang berimbang dan bertanggungjawab serta berterika.

“Karena bangsa kita adalah bangsa yang beretika. Berita-berita hoax itu harus diluruskan, kalau itu tidak betul,” katanya.

Sejalan dengan Heru, Suko Widodo Ketua Pusat Informasi dan Humas Unair mengatakan, pihaknya menyebut prakarsa PWI untuk mengajak wartawan bicara baik dalam proses Pemilu cukup bagus. Menurutnya, wartawan tak hanya harus mengabarkan proses pemilu, namun juga memantau jalannya pesta demokrasi tersebut.

Ia mengatakan, saat ini masih banyak masyarakat yang belum menentukan sikap politiknya. Tak hanya itu, perang informasi terjadi begitu keras dalam pesta demokrasi 2019.

“Perang informasi terjadi demikian kerasnya seolah pemberitaan itu hanya ada dua kubu, antara kecebong dan kampret. Selalu pertempurannya itu. Tidak ada kebaikan-kebaikan dalam politik,” ujarnya ketika ditemui di lokasi acara pada Selasa (15/1/2019).

Yosep Stanley Adi Prasetyo Ketua Dewan Pers turut menambahkan, media harus menjadi wasit dalam pemilu 2019. Ia mengatakan, pers harus memegang teguh prinsip peliputan Pemilu yaitu mengungkap kebenaran, komitmen pada kepentingan publik, dan mendahulukan kepentingan publik diatas kepentingan pribadi.

“Pers harus jadi wasit, kalau gak bisa, sama saja nanti jadi corongnya partai, terompetnya partai,” ujarnya.

Sebagai informasi, Jawa Timur ditunjuk sebagai tuan Rumah pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2019 dan Hut PWI ke-73. Heru Tjahjono Sekretaris Daerah Provinsi Jatim menyampaikan, Provinsi Jawa Timur telah siap menggelar Hari Pers Nasional yang puncaknya akan digelar pada 9 Februari 2019 mendatang. (bas/dwi/rst)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Selasa, 21 Mei 2024
29o
Kurs