Jumat, 19 April 2024

KBS Siapkan Protokol Kesehatan Menyongsong New Normal

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Petugas melakukan penyemprotan di lingkungan internal KBS saat penutupan sementara. Foto: Totok suarasurabaya.net

Kebun Binatang Surabaya (KBS) tengah merancang dan mempersiapkan sejumlah aturan dan ketentuan sebagai bagian protokol kesehatan bagi masyarakat pengunjung menyongsong pembukaan kembali dan penerapan new normal. Ini setelah masa penutupan KBS dalam rangka pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Wini Hustiani Kepala Sie Humas Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS, Selasa (2/6/2020) menyampaikan bahwa memang akan ada sejumlah aturan baru dan ketentuan baru yang diterapkan bagi masyarakat pengunjung KBS terkait dengan protokol kesehatan.

“Kami memang masih mempersiapkan dan merancang langkah-langkah itu. Protokol kesehatan menjadi bagian yang tidak kalah penting untuk disediakan bagi masyarakat pengunjung. Beberapa hal lain juga terus kami rancang sehingga masyarakat tidak khawatir ketika berkunjung ke KBS. Sampai saat ini terus kami matangkan,” terang Wini Hustiani.

Selain penyediaan sarana cuci tangan yang memang sebelumnya sudah ada di lingkungan KBS, lanjut Wini manajemen juga masih merancang tentang bagaimana pembelian tiket, termasuk memecah agar kerumunan tidak terjadi di luar maupun di dalam KBS pada saat atau waktu bersamaan.

Demikian juga dengan sarana di dalam lingkungan KBS, dipastikan Wini nantinya dalam rangka pelaksanaan protokol kesehatan dan new normal akan ada perubahan-perubahan dibandingkan dengan yang sudah ada saat ini.

“Perubahan dan penyediaan berbagai sarana dan prasarana melengkapi protokol kesehatan nantinya tetap tidak akan mengganggu kenyamanan bagi warga masyarakat atau pengunjung yang hadir. Hal ini juga tetap menjadi prioritas kami untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung,” tegas Wini.

Setelah beberapa waktu ditutup, operasonalisasi KBS sejak Senin (1/6/2020) kembali ditutup sementara terkait pandemi Covid-19 dan penerapan PSBB. “Jadwal kami tutup sementara sampai dengan Senin (8/6/2020). Kami tetap akan mengikuti arahan pimpinan terkait kapan KBS akan dibuka kembali untuk masyarakat umum,” pungkas Wini.

Ditambahkan Wini, selama penutupan sementara operasionalisasi KBS, penanganan animal walfare atau kesejahteraan satwa menjadi prioritas utama. “Kesejahteraan satwa tetap menjadi prioritas perawatan saat KBS ditutup sementara. Alhamdulillah sampai saat ini, kondisi satwa sehat dan normal,” kata Wini.(tok/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 19 April 2024
30o
Kurs