Sabtu, 29 November 2025

Sudah Sembuh, Pasien 01, 02, 03, 10, dan 11 Dipulangkan

Laporan oleh Iping Supingah
Bagikan
Konferensi pers pemulangan pasien positif Covid-19 di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Sulianti Saroso oleh Menteri Kesehatan Terawan di Jakarta, Senin (16/3/2020). Foto: Humas RSPI Sulianti Saroso/Antara

Lima pasien positif terinfeksi virus COVID-19 sudah dinyatakan negatif dan dipulangkan dari Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso.

“(Pasien) 01,02,03 sudah pulang ya. Kemudian juga (pasien) 10 dan 11 sudah pulang,” ujar Mohammad Syahril Direktur RSPI Sulianti Saroso di Jakarta, Senin (16/3/2020).

Syahril menyebutkan, akan ada lagi dua pasien positif COVID-19 yang dipulangkan setelah selesai menjalani pemeriksaan kedua yakni pasien nomor 23 dan pasien nomor 27.

“Pasien 23 dan 27 akan kita pulangkan karena sudah negatif ya. Insya Allah besok pagi pasien 23 maupun 27,” ujar dia seperti dilansir Antara.

Dia menyebut pihaknya tengah merawat 11 pasien isolasi, delapan di antaranya merupakan pasien positif COVID-19.

Hingga saat ini, total pasien yang diisolasi terkait virus itu di RSPI Sulianti Saroso berjumlah 48 orang, dengan rincian 33 orang pasien dalam pengawasan, 12 orang positif dan meninggal tiga kasus. (ant/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Sabtu, 29 November 2025
26o
Kurs