Minggu, 5 Mei 2024

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya Gelar Wisuda Online dari Balai Kota

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Eri Cahyadi bersama perwakilan siswa SD/MI, SMP/ MTs, Kejar Paket A dan B, Selasa (22/6/2021) Foto : Manda suarasurabaya.net

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya mengadakan wisuda online untuk SD/MI, SMP/ MTs, Kejar Paket A dan B dari halaman Balai Kota. Acara ini juga dihadiri 60 siswa perwakilan dari berbagai sekolah di Surabaya. Dalam sambutannya, Eri Cahyadi berharap, anak-anak Surabaya menjadi orang yang hebat. Anak-anak yang tetap cinta pada bangsanya.

“Jangan biarkan bangsa ini terus menjadi lemah, jangan biarkan kota ini menjadi kota yang lemah, tapi kota ini menjadi kota yang hebat, bangsa yang hebat karena sebagai bangsa dan penerus kota ini adalah orang-orang yang punya semangat untuk membangun,” kata Eri Cahyadi membuka acara Wisuda Online di halaman Balai Kota, Selasa (22/6/2021).

Dia juga mengingatkan agar generasi sekarang menjauhi hal-hal negatif. “Sekarang ada yang namanya narkoba, ada yang namanya hal yang tidak penting. Tolong yakinkan di hati anak-anakku bahwa semua kegiatan itu adalah kegiatan yang tidak ada manfaatnya,” ujarnya.

Eri Cahyadi juga menyemangati anak-anak untuk berusaha terus mencari ilmu sampai akhir hayat, sebab ilmu tidak akan pernah berhenti karena ilmu terus akan berkembang. “Sampai hari ini pun Insyaallah, saya sebagai Wali Kota Surabaya terus belajar, terus belajar kepada siapa saja,” tegas Eri.

Di acara ini Eri Cahyadi juga menyapa gurunya selama menuntut ilmu di SMP Negeri 1 Surabaya, yang juga turut hadir di wisuda. Kata Eri sampai hari ini setiap bertemu ia selalu mencium tangannya. Karena lewat ridhonya ia bisa seperti sekarang ini. Untuk itu ia berharap anak-anak bisa membangun kota dan bangsa ini dengan akhlakul karimah.

“Saya titipkan kota ini kepada anak-anak semuanya. karena kalian adalah pemimpin di kemudian hari terus berjuang, jangan pantang menyerah untuk menuntut ilmu, jangan pantang menyerah untuk terus berusaha, kegagalan adalah awal dari keberhasilan, kita terjatuh setelah itu kita menyerah, itu bukan Suroboyo. Arek-arek Suroboyo tidak pernah pantang menyerah. Seperti spirit para pejuang kita lihat Bung Karno dan Bung Tomo,” kata Eri Cahyadi memberikan semangat. (man/den)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Minggu, 5 Mei 2024
24o
Kurs