Rabu, 2 Juli 2025

Tenda Hajatan Bikin Macet di Jalan Betro Sidoarjo, Dibongkar Aparat

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Jalan Betro sudah bersih dari tenda hajatan yang sempat memacetkan jalan, Jumat (8/1/2021). Foto: Iptu Cholil via WA SS

Tenda hajatan yang memakan hampir separuh badan jalan di Jalan Betro, Sedati, Sidoarjo yang sempat membuat macet lalu lintas pada Jumat (8/1/2021) akhirnya dibongkar aparat.

Iptu Cholil Kasubnit 1 Lantas Polresta Sidoarjo mengatakan tenda telah dibongkar atas kesepakatan pemilik hajat bersama Polsek Sedati, Babinsa, Babinkamtibmas dan Satpol PP.

“Pas sholat jumat tadi sudah dibersihkan, sudah dibuka dua jalur kembali,” kata Iptu Cholil saat dikonfirmasi suarasurabaya.net, Jumat (8/1/2021).

Proses pembongkaran memakan waktu kurang lebih satu jam. Arus lalu lintas sempat dibuat satu arah saat tenda dibongkar.

Kata Iptu Cholil, pemilik hajatan tidak mengantongi izin pemasangan tenda yang memakan separuh badan jalan.

Rencananya tenda akan dibangun kembali namun tidak di jalan melainkan di bahu jalan, tepatnya di pelataran rumah pemilik hajat.

Sebelumnya, banyak pendengar Radio Suara Surabaya yang mengeluhkan jalan Betro yang macet karena arus lalu lintas yang terhambat akibat tenda hajatan yang terpasang.

Erno Lisandi melalui WhatsApp Suara Surabaya mengatakan Ketajen arah ke Betro Macet ekornya sudah 200 meter dari pertigaan pasar Betro.

Yanto Ele Dele juga mengirimkan pesan senada Betro macet gara-gara tenda biru.(dfn/ipg)

Berita Terkait


Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil di Jembatan Suramadu, Kondisinya Ringsek

Kecelakaan Bus Tabrak Belakang Truk di KM 749 Tol Sidoarjo-Waru

Pajero Masuk Sungai Menur Pumpungan

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Surabaya
Rabu, 2 Juli 2025
29o
Kurs