Senin, 6 Mei 2024

Fasilitas di Tanah Suci Mudahkan Jemaah Disabilitas Beribadah

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Sudirman (tengah) jamaah calon haji penyandang disabilitas dari Embarkasi Makassar asal Luwuk Timur di Masjid Nabawi, Madinah, Sabtu (18/6/2022). Foto: Media Center Haji

Layanan khusus dan fasilitas bagi jemaah calon haji penyandang disabilitas yang disiapkan Pemerintah Arab Saudi, dinilai memudahkan mereka untuk beribadah.

“Untuk jemaah difabel secara khusus kita melihat banyak sekali fasilitas yang disiapkan oleh Pemerintah Arab Saudi,” kata Arsad Hidayat Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi dikutip Antara dari Media Center Haji di Madinah, Sabtu (18/6/2022).

Fasilitas-fasilitas tersebut tersedia di Masjidil Haram, seperti skuter matik dan kursi roda yang memudahkan jemaah penyandang disabilitas untuk melakukan tawaf dan sai.

Jemaah haji penyandang disabilitas bisa mempergunakan skuter matik maupun kursi roda yang ditempatkan di lantai dua dan tiga.

“Sehingga jamaah penyandang disabilitas tanpa harus kumpul dengan jamaah normal bisa tetap melaksanakan sai,” ujarnya.

Begitu juga dengan toilet khusus bagi jamaah disabilitas yang tersedia di beberapa titik .

Sudirman (37) Salah seorang calon haji berkebutuhan khusus asal Luwuk Timur Embarkasi Makassar, mengaku sangat dimudahkan dan banyak yang membantu selama ia melaksanakan ibadah di Masjid Nabawi, Madinah.

Ia terharu dan bersyukur bisa menginjakkan kaki di Tanah Suci dan melaksanakan shalat di Masjid Nabawi. Apalagi dia mengaku telah menunggu selama 12 tahun untuk dapat berhaji.

“Senang, bersyukur tidak dapat berkata-kata. Banyak yang membantu,” kata Sudirman.

Ia mengaku layaknya punya keluarga baru karena semua membantu mulai dari masuk embarkasi hingga di Tanah Suci. (ant/bil/iss)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Senin, 6 Mei 2024
25o
Kurs