Selasa, 23 April 2024

Pria Meninggal Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Wonokromo Surabaya

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Pria yang tertabrak kereta api di perlintasan Wonokromo Sabtu (27/8/2022) jenazahnya dievakuasi petugas. Foto: Command Center Surabaya

Doddy Robien (64 tahun) meninggal dunia karena tertabrak kereta api Sancaka dari Yogyakarta tujuan Stasiun Gubeng di perlintasan Wonokromo, Surabaya pada Sabtu (27/8/2022).

Warga Jalan Tembok Dukuh, Surabaya yang saat itu mengendarai sepeda angin miliknya dari arah Jagir menuju Jalan Ahmad Yani, berdasarkan keterangan tertulis yang dikirimkan Command Center, mencoba melintas padahal palang pintu perlintasan Wonokromo sudah ditutup petugas.

“Tepat di perlintasan kereta api tersebut, korban tidak mengetahui adanya kereta api Sancaka dari arah Yogyakarta menuju Gubeng, sehingga mengakibatkan korban tertabrak hingga terpental sekitar ±20 meter,” mengutip keterangan Command Center.

Jenazah Doddy kemudian dievakuasi petugas ke kamar jenazah RSUD dr. Soetomo Surabaya menggunakan ambulans PMI, dan keluarganya sudah dihubungi.

Sementara untuk sepeda angin korban diamankan Unit Lakalantas Polrestabes Surabaya.(dfn/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Selasa, 23 April 2024
30o
Kurs