Kamis, 18 April 2024

TNI-Polri di Sidoarjo Tingkatkan Patroli Antisipasi Geng Motor

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Pelaksanaan razia bersama TNI-Polri di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur. Foto: Polresta Sidoarjo

Personel dari TNI, Brimob Polda Jawa Timur, Polresta Sidoarjo serta seluruh wilayah polsek jajaran di Kabupaten Sidoarjo meningkatkan patroli bersama dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Minggu (4/12/2022).

Kompol Kadek Oka Suparta Kabagops Polresta Sidoarjo, mengatakan patroli bersama ini sebagai antisipasi tindak kriminal, geng motor, balap liar, tawuran antarkelompok, dan narkoba.

“Patroli dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya aksi tawuran geng motor yang kerap meresahkan masyarakat,” ujarnya di Sidoarjo, Minggu (4/12/2022) dikutip Antara.

Oka mengatakan, sasaran lokasi patroli tersebut diantaranya tempat-tempat kerumunan pemuda, seperti di kawasan GOR, Alun-alun, sekitaran Kota Sidoarjo, Jenggolo, Puri Surya Jaya, arteri Porong, eks-tol Porong hingga sejumlah titik rawan di wilayah polsek jajaran.

“Patroli bersama Polda Jatim dan TNI ini guna mewujudkan situasi yang aman dan kondusif serta mencegah tindakan kriminal, balap liar, tawuran, geng motor hingga penyalahgunaan narkoba,” ujarnya.

Oka juga mengatakan, dengan adanya peningkatan patroli bersama ini masalah tidak perlu lagi resah terhadap aktivitas geng motor dan juga yang lainnya.

“Semoga masyarakat tetap tenang dan nyaman dalam melakukan aktivitas mereka tanpa terganggu adanya ancaman geng motor,” ujarnya.

Sebagai informasi, di Surabaya yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Sidoarjo juga dilakukan razia terhadap motor yang kerap meresahkan masyarakat selama beberapa hari terakhir.

Keberadaan geng motor tersebut kerap membuat ulah dan menyerang masyarakat terutama yang melakukan aktivitas di malam hari.

Beredar di beberapa media sosial sejumlah aktivitas geng motor yang menggunakan puluhan motor berkeliling sejumlah lokasi di wilayah hukum Surabaya.(ant/rum/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 18 April 2024
29o
Kurs