Senin, 29 April 2024

ITS Ciptakan Aplikasi Belajar Huruf Hijaiyah Berbasis AI

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Nanik Suciati saat mempraktikkan penggunaan aplikasi pembelajaran Huruf Hijaiyah yang dikembangkan Prodi Rekayasa Kecerdasan Artifisial (RKA) ITS. Foto: ITS

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melalui Program Studi Rekayasa Kecerdasan Artifisial (Prodi RKA), mengembangkan aplikasi Belajar Huruf Hijaiyah berbasis artificial intelligence (AI) ya g bisa diakses dengan gawai.

Nanik Suciati Dosen Departemen Teknik Informatika ITS mengatakan, inovasi itu berawal dari hasil tugas akhir Irman Kurniawan mahasiswa bimbingannya yang menggunakan Convolutional Neural Network (CNN) dan dilakukan pengembangan lebih lanjut di Prodi RKA.

“TA itu dipilih karena cocok menggambarkan karya Prodi RKA,” ucap perempuan yang juga Kepala Laboratorium Komputasi Cerdas dan Visi ITS tersebut, dalam keterangan yang diterima suarasurabaya.net, Rabu (12/7/2023).

Aplikasi tersebut, lanjut Nanik, cocok digunakan semua umur karena didukung metode pembelajaran yang simpel dan mudah dipahami. Sehingga, anak dengan mudah mengenali Huruf Arab sebelum mengaji.

“Di dalam aplikasi terbilang lengkap dengan 30 Huruf Hijaiyah yang dapat dipelajari pengguna,” jelasnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan dengan aplikasi tersebut pengguna dapat memainkan dua modul pembelajaran. Modul pertama, pengguna diajarkan cara menuliskan huruf hijaiyah sesuai urutan goresan.

Kedua, modul evaluasi untuk menyelesaikan soal menulis sebanyak-banyaknya dalam waktu dua menit.

“Di modul evaluasi, sistem AI digunakan pada sistemnya yang akan menentukan apakah hasil goresan tangan pengguna benar atau tidak,” tuturnya.

Dalam pengembangannya, kata Nanik, aplikasi tersebut menggunakan game engine unity untuk membantu tim pengembang mengatur User Interface (UI) yang ramah pengguna. Selain itu, juga menggunakan Library TensorFlow untuk pembangunan CNN dalam sistem AI aplikasi.

“Aplikasi itu akan sangat membantu orang awam untuk mengawali belajar mengaji,” pungkasnya.(ris/bil/rid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
32o
Kurs