Minggu, 16 Juni 2024

McDonald’s Bermitra dengan Google untuk Penerapan AI Generatif

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Logo perusahaan McDonald's berdiri di luar sebuah restoran di Brétigny-sur-Orge, dekat Paris, Prancis, 30 Juli 2020. Foto: Reuters

McDonald’s bermitra dengan Google untuk menggunakan Artificial Intelligence (AI) generatif mulai 2024. Kerja sama ini membuat ribuan gerai mendapatkan pembaruan perangkat keras dan perangkat lunak.

Dilansir dari Antara pada Kamis (7/12/2023), bersamaan dengan pembaruan pada sistem lain termasuk kios pemesanan dan aplikasi seluler perusahaan, McDonald’s dapat menggunakan AI generatif pada data dalam jumlah besar untuk mengoptimalkan operasi.

Setidaknya, salah satu hasilnya menurut perusahaan adalah “makanan yang lebih panas dan lebih segar” bagi pelanggan.

Tidak sepenuhnya jelas apa maksudnya. Tetapi tersirat yang dapat terbaca adalah McDonald’s mengharapkan lebih banyak otomatisasi yang digerakkan oleh AI di layanan drive-thru pada tahun-tahun mendatang.

McDonald’s tidak menjelaskan secara spesifik bagaimana AI akan digunakan, namun mereka mengatakan bahwa hal ini akan mencakup peningkatan perangkat keras dan perangkat lunak yang berjalan di gerai-gerai mereka, serta layanan yang disediakan melalui Google Cloud.

Mereka mengatakan, sistem yang diperbarui ini akan membantu para manajer dengan cepat menemukan dan menerapkan solusi untuk mengurangi gangguan bisnis.

Pernyataan McDonald’s juga tidak membahas tentang AI yang akan menggantikan pekerja manusia, dan hanya menyebutkan bahwa sistem ini akan “mengurangi kerumitan” bagi para kru gerai dan akan memberikan pengalaman baru yang menarik bagi para kru dan pelanggan.

Sementara pelanggan Google Cloud AI lainnya, Wendy’s, juga menyatakan hal yang sama ketika memperkenalkan tes pemesanan AI awal tahun ini. Pada bulan Juni, sistem ini berjalan dalam versi beta di satu toko di Columbus, Ohio, Amerika Serikat (AS).

Namun, masih ada aroma “robot yang menggantikan pekerja manusia” di udara. Dorongan AI generatif juga bertepatan dengan penerapan sistem operasi baru yang “dipesan lebih dahulu” untuk menyatukan pengalaman di seluruh aplikasi seluler dan gerai McDonald’s.

McDonald’s mengatakan bahwa perubahan keseluruhan akan menghasilkan pengujian yang lebih terinformasi dan solusi otomatis untuk meningkatkan operasi restoran.(ant/mel/saf/ipg)

Berita Terkait

..
Surabaya
Minggu, 16 Juni 2024
28o
Kurs