Senin, 6 Mei 2024

Ribuan Jemaat Melangsungkan Ibadah Misa Malam Natal di Gereja Katolik HKY Katedral Surabaya

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Ribuan jemaat melangsungkan ibadah misa pertama di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus (HKY) Katedral Surabaya, pada Minggu (24/12/2023) malam. Foto: Risky suarasurabaya.net

Ribuan jemaat melangsungkan ibadah misa malam Natal di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus (HKY) Katedral Surabaya pada Minggu (24/12/2023) malam.

RD Cornelius Triwidya Tjahha Utama Romo Kepala Paroki HKY Katedral Surabaya menjelaskan, tema perayaan Natal tahun 2023 Keuskupan Surabaya adalah “Lingkunganku Mempersiapkan Kedatangan Tuhan”.

“Lingkungan yang merupakan persekutuan dari keluarga-keluarga Katolik diharapkan dapat semakin menghidupi dan menghidupkan Gereja yang satu, kudus, Katolik dan Apostolik yang menuadi tema Pastoral Gereja Keuskupan Surabaya tahun 2024,” katanya.

Para jemaat saat memasuki Gereja Katolik Hati Kudus Yesus (HKY) Katedral Surabaya, pada Minggu (24/12/2023) malam. Foto: Risky suarasurabaya.net

Secara khusus, kata dia, Gereja Katolik Paroki HKY Katedral Surabaya pada perayaan Natal tahun ini memohon berkat rahmat kesatuan iman, harapan, kasih, semakin dikuduskan oleh perayaan-perayaan iman, semakin bangga sebagai bagian dari Gereja Katolik dan dengan setia menjaga tradisi iman dalam keluarga, lingkungan dan Paroki.

“Untuk perayaan Natal yang sungguh agung inilah umat Katolik dalam masa Adven mempersiapkan diri melalui kegiatan doa atau ibadat Adven, pertobatan dan aksi kasih Natal,” ucapnya.

Dengan bertekun dalam doa, pihaknya berharap umat akan semakin terbuka dengan karya-karya Allah yang maha agung di tengah kehidupan sehari-hari.

Jemaat yang sedang masuk ke area Gereja untuk melaksanakan ibadah misa malam natal di Gereja Katolik HKY Katedral Surabaya, Minggu (24/12/2023). Foto: Risky suarasurabaya.net

“Kehadiran Allah yang semakin dialami dan disyukuri akan memampukan umat untuk semakin menguduskan diri atau hidupnya dari berbagai kasih kepada sesama yang lemah, menderita dan kekurangan,” terangnya.

Seperti diketahui, dalam ibadah misa Natal di Gereja Katolik HKY Katedral Surabaya itu, disediakan sebanyak 3.710 kursi untuk jemaat.

Dari seluruh kapasitas tempat duduk itu, di dalam gedung gereja ada 680 kursi, di Plasa Maria 200 kursi, Aula Maria 200 kursi, Aula HKY lantai dua 800 kursi, Aula Katarina 200 kursi, serambi timur 130 kursi, teras timur 200 kursi, dan di halaman gereja ada 1.300 kursi. (ris/saf/ham)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Senin, 6 Mei 2024
31o
Kurs