
Sebanyak 18.975 jemaah calon haji yang terbagi dalam 50 kloter gelombang 1 dari Embarkasi Surabaya, telah berangkat ke Tanah Suci.
Sugiyo Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya menerangkan, 50 kloter jemaah yang berangkat, saat ini berangsur memasuki Mekkah dari Madinah. Sedangkan gelombang 2 atau kloter 51 hingga 97 nanti, langsung menuju Mekkah.
“Jemaah calon haji dari Embarkasi Surabaya, saat ini yang sudah berangkat persentasenya 50 persen,” kata Sugiyono, saat ditemui awak media, Jumat (16/5/2025).
Sugiyo menambahkan, pada pemberangkatan gelombang 2, para jemaah calon haji akan mulai mengenakan baju ihram, yang bisa dipakai sejak dari Surabaya.
“Kalau miqat, nanti juga bisa dilakukan saat di pesawat. Karena jemaah kita sudah menggunakan fast track, jadi nanti tidak perlu diperiksa lagi saat di pesawat,” ungkapnya.
Karena saat ini jemaah calon haji telah menggunakan fast track, lanjut Sugiyo, saat tiba di Bandara King Abdul Azis sudah tidak perlu lagi dilakukan pengecekan.
“Sehingga waktunya bisa dipakai untuk mandi atau salat dua rakaat, baru menuju hotel,” jelasnya.
Sementara itu, Sugiyo menyampaikan hingga saat ini masih ada sembilan jemaah yang tertinggal karena sakit.
“Lima orang sedang dirawat dan empat pendamping tercatat masih tertinggal. Kemudian, ada emat jemaah lain yang sudah sembuh. Mereka tinggal menunggu kloter selanjutnya untuk berangkat ke Tanah Suci,” tandasnya.(kir/kak/iss)