Kamis, 13 November 2025

Masyarakat Diimbau Hindari Jalan Pahlawan dan Indrapura Surabaya pada Pagi dan Sore Hari

Laporan oleh Akira Tandika Paramitaningtyas
Bagikan
Pembangunan panggung untuk gelaran wayang kulit di depan Kantor DPRD Provinsi Jatim, Kamis (13/11/2025). Foto: AKP Budi Winarso Kanit Lantas Polsek Bubutan

Masyarakat Surabaya diimbau untuk menghindari Jalan Pahlawan dan Jalan Indrapura, pada pagi dan sore hari, imbas adanya persiapan pembangunan panggung, Kamis (13/11/2025).

AKP Budi Winarso Kanit Lantas Polsek Bubutan menerangkan, persiapan panggung itu untuk dua acara yang akan digelar akhir pekan ini, selama dua hari berturut-turut yakni, gelaran wayang kulit pada Jumat (14/11/2025) di depan Gedung DPRD Provinsi Jatim. Sedangkan pada Sabtu (15/11/2025) akan ada panggung di Tugu Pahlawan untuk menyambut kedatangan peserta Gerak Jalan Mojokerto Suroboyo.

“Tapi, untuk persiapan pembangunan ini, tidak ada penutupan jalan. Baik di Jalan Pahalawan maupun Jalan Indrapura,” katanya, saat onair di Radio Suara Surabaya, Kamis (13/11/2025).

Dari delapan lajur yang ada di Jalan Pahlawan, kata Budi, tersisa tiga lajur yang bisa dilalui masyrakat. Hal ini, tentu akan mengakibatkan perambatan lalu lintas.

“Sehingga kami imbau, untuk masyarakat yang akan berangkat dan pulang kerja, kalau bisa memilih lewat jalan lain agar tidak terjebak kemacetan,” tambahnya.

Jika terjadi kepadatan, lanjut Budi, petugas yang berwenang akan melakukan pengalihan arus.

“Jadi pengalihan arus ini sifatnya kondisional. Kalau sekiranya padat, baru akan kami lakukan pengalihan. Terutama pada sore hari,” ungkapnya.

Adapun pada hari H acara, jalanan tersebut baru akan ditutup total. Sedangkan titik parkir yang bisa digunakan masyarakat untuk menonton acara tersebut, masih menunggu informasi lebih lanjut.(kir/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Kamis, 13 November 2025
28o
Kurs