Senin, 29 April 2024

Kota Kediri Masih Mendominasi Atletik Porprov VIII/2023

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Mariska Yunitasari mempersembahkan emas untuk Kota Kediri di nomor lari gawang 100 meter putri. Foto: Fariz/Humas PB Porprov

Kota Kediri kian unggul dalam perolehan medali cabang olahraga atletik Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII/2023 Jawa Timur (Jatim). Hingga Rabu (13/9/2023) petang, Kota Kediri memimpin dengan 10 emas, 2 perak, dan 5 perunggu.

Dari total 35 nomor yang telah dilombakan hingga hari kedua, Kota Kediri bertengger di puncak klasemen sementara. Mereka unggul jauh dari Kabupaten Malang yang duduk di posisi kedua dengan 5 emas dan 3 perak.

Tempat ketiga dihuni Sumenep dengan 3 emas dan 4 perak. Posisi keempat menjadi milik Kota Probolinggo dengan 3 emas dan 1 perunggu. Sedangkan Kota Malang duduk di peringkat lima dengan 3 emas 1 perunggu.

Kota Kediri menambah empat emas pada hari kedua Rabu hari ini. Ayu Fitriani mempersembahkan emas untuk Kota Kediri di nomor lontar martil dengan lontaran sejauh 34, 6 meter.

Kemudian, Citra Eri Nuriyana, Lucy Meinur, Mariska Yunitasari, dan Martha Ika yang menjadi pemenang di estafet 4 x 100 meter putri dengan catatan waktu 48,31 detik.

Kota Kediri juga merebut emas di nomor estafet 4 x 100 meter putra melalui M. Faiz Azami, Fariz Agung, M. Reva Putra, dan M. Fikri dengan catatan waktu 42,40 detik.

Kemudian Mariska Yunitasari mempersembahkan emas untuk Kota Kediri di nomor lari gawang 100 meter dengan catatan waktu 13,54 detik.

“Hasil ini sudah sesuai latihan. Memang pemusatan kami panjang sejak April dan ini atlet beberapa sudah mengikuti Porprov lalu sudah juara, tinggal kami memaksimalkan saja,” kata Kwin Atmoko Ketua KONI Kota Kediri. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
27o
Kurs