Senin, 7 Oktober 2024

Tips Pilih Kue Lebaran Layak Dikonsumsi

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Kue Lebaran semakin marak dijual menjelang Idul Fitri.Tidak menutup kemungkinan di antara kue-kue tersebut ada yang tidak layak dikonsumsi atau rusak.

Hasanuddin Ujang Pemilik usaha kue Lebaran Pusaka Kwintang dan Yuliciana pemilik toko Pamly Kwitang di Kelurahan Kwitang, Jakarta Pusat berbagi tips dalam memilih produk kue Lebaran yang layak dikonsumsi sehingga tidak membahayakan kesehatan.

Seperti melansir dari Antara, berikut adalah beberapa tips yang dapat menjadi pertimbangan dalam memilih kue Lebaran yang layak dikonsumsi.

1. Warna
Warna adalah salah satu faktor yang dapat menentukan apakah kue itu masih bagus atau tidak untuk dikonsumsi. Kue Lebaran yang berwarna kuning keemasan atau kecoklatan dan tidak pucat adalah kue yang baik untuk dikonsumsi. Jika warna kue memudar atau pucat seperti hampir warna putih maka kue tersebut tidak layak dikonsumsi karena sudah lama atau kedaluwarsa.

2. Rasa
Kue Lebaran yang baik memiliki rasa garing atau renyah, enak dan tidak pahit. Jika kue tersebut lembek dan kurang garing maka kue tersebut tidak layak dikonsumsi, kata Yuliciana. Hasanuddin menambahkan kue Lebaran yang layak dikonsumsi adalah kue yang masih berbau wangi. Jika kue tersebut tercium agak bau maka kue tersebut tidak layak dikonsumsi.

3. Kemasan
Kue Lebaran yang layak dikonsumsi masih memiliki kemasan yang bagus, tidak kusam dan bersih. Sebaliknya, kue Lebaran dengan kemasan yang kotor dan rusak tidak layak dikonsumsi karena dinilai kue di dalam kemasan tersebut rusak. (ant/dwi/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Senin, 7 Oktober 2024
25o
Kurs