Selasa, 19 Maret 2024

Megawati Ingatkan Calon Kepala Daerah PDIP Segera Turun ke Rakyat

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Megawati Soekarnoputri Ketua Umum DPP PDI Perjuangan saat telekonferensi dari Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/7/2020). Foto : Faiz suarasurabaya.net

Megawati Soekarnoputri Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) meminta agar para calon kepala daerah yang diusung partai itu, termasuk Gibran Rakabuming di Pilwalkot Solo, untuk tidak berleha-leha usai menerima rekomendasi maju dari partai. Semuanya harus segera bekerja keras turun di tengah rakyat untuk meraih kemenangan di pilkada.

Dalam salah satu poin amanatnya usai pengumuman calon kepala daerah di 45 wilayah yang dilaksanakan di kantor pusat DPP PDIP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (17/7/2020), Megawati mengucapkan selamat kepada yang sudah mendapatkan rekomendasi resmi.

“Tetapi tolong diingat. Ini di dalam perjuangan, baru tahap pertama. Kalian baru terpilih untuk menjadi calon. Sedangkan perjuangan adalah nanti bulan Desember. Oleh sebab itu, maka bergeraklah cepat turun ke bawah untuk mendapatkan simpati dari masyarakat, dari rakyat yang akan memilih,” kata Megawati.

Diingatkan Megawati, PDIP harus mencapai kemenangan besar di Pilkada 2020, sebagai batu lompatan meraih kemenangan di pemilu 20224 mendatang.

“Tidak bisa kita berleha-leha saja. Oh sudah ada rekomendasi di tangan saya, tidak bisa berleha-leha. Sepenuhnya harus terus dilakukan dengan kerja keras,” imbuhnya.

Dia mengatakan semua calon kepala daerah dari PDIP harus bersama-sama tetap menyatukan hati, pikiran, ucapan, dan tindakan ke dalam satu tarikan nafas dalam mewujudkan perjuangan dalam Pancasila dan Trisakti Bung Karno.

“Jangan pernah, jangan sekali-kali pernah kamu mengkhianat dirimu sendiri dengan ucapanmu sendiri. Kalau pikiran dan nuranimu jadi satu, Insya Allah kemenangan ada di tangan kita.Terus rapatkan barisan, bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh,” pungkas Megawati.(faz/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Selasa, 19 Maret 2024
31o
Kurs