Sabtu, 11 Mei 2024

Ditanya soal Status Jokowi di PDIP, Hasto: Jokowi Adalah Presiden RI

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Hasto Kristiyanto Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (tengah). Foto: Istimewa

Hasto Kristiyanto Sekjen DPP PDI Perjuangan (PDIP) menjawab pertanyaan wartawan soal status Joko Widodo Presiden sebagai kader PDI Perjuangan (PDIP). Jokowi adalah Presiden RI, yang mana Ganjar-Mahfud MD mengambil saripati keberhasilan Jokowi, tetapi akan bergerak lebih cepat.

Hasto yang menjabat Sekretaris Tim Pemenangan Nasional (TPN) mengatakan legacy Jokowi akan disempurnakan oleh kepemimpinan Ganjar-Mahfud dengan spirit penegakan hukum yang kuat, disertai kebiasaan Ganjar yang suka blusukan, dan sat-set dalam menyelesaikan masalah rakyat dnegan cepat.

“Ya status pak Jokowi sebagai Presiden RI. Kepemimpinan Ganjar-Mahfud ke depan justru mengambil saripati dari keberhasilan pak Jokowi, tetapi bergerak lebih cepat dengan spirit penegakan hukum yang lebih kuat,” kata Hasto.

Hal itu disampaikan Hasto di Nusa Dua, Bali, Rabu (22/11/2023). Ia mendampingi Megawati Soekarnoputri Presiden Kelima RI saat menerima AFEO Distinguished Honorary Patron, yaitu penghargaan tertinggi dari AFEO untuk Kepala Negara/Kepala Pemerintahan yang telah berjasa besar terhadap profesi keinsinyuran. Sebelumnya pada 2019, Joko Widodo Presiden RI Ke-7 juga mendapat penghargaan serupa.

Politisi asal Yogyakarta ini menilai gerakan pemenangan Ganjar-Mahfud menyentuh akar rumput secara nyata. Sebab semangatnya adalah untuk kemajuan Indonesia Raya.

“Sehingga apa yang dilakukan pak Ganjar dengan blusukan, dengan sat-set menyelesaikan masalah rakyat dengan cepat, dan gaspol, itu menunjukkan suatu spirit dalam membangun kemajuan Indonesia kita,” ungkap Hasto.

Kelebihan lainnya dari Ganjar-Mahfud, kata Hasto adalah dalam komitmen pada wong cilik. Keberpihakan pada petani, buruh dan nelayan serta memperkuat SDM Indonesia yang unggul.

“Keberpihakan kepada petani, buruh dan nelayan, mengangkat pendidikan kita agar kunci kemajuan itu dimulai dari pendidikan, itu yang dilakukan oleh pak Ganjar,” tegas Hasto.(faz/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Sabtu, 11 Mei 2024
30o
Kurs