Sabtu, 4 Mei 2024

Enam Daerah Mulai Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Tingkat KPU Jawa Timur

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Aang Kunaifi Ketua KPU Jawa Timur waktu ditemui di sela sidang pleno rapat rekapitulasi, Minggu (3/3/2024). Foto: Wildan suarasurabaya.net Aang Kunaifi Ketua KPU Jawa Timur waktu ditemui di sela sidang pleno rapat rekapitulasi, Minggu (3/3/2024). Foto: Wildan suarasurabaya.net

Tahapan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 tingkat KPU Jawa Timur mulai berlangsung hari ini, Minggu (3/3/2024) siang di Shangri-La Hotel Surabaya.

Aang Kunaifi Ketua KPU Jawa Timur mengatakan, ada enam kota/kabupaten yang dijadwalkan mengikuti rapat pleno hari ini. Antara lain Kota Blitar, Kabupaten Blitar, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Tuban, Kabupaten Tulungagung, dan Kota Kediri.

Sedangkan total wilayah yang sudah menyerahkan Formulir Model D atau dari masing-masing tingkat kecamatan sudah ada 24 kabupaten/kota.

“Untuk total kabupaten/kota yang sudah menyeampaikan sekitar 24 ya di Jatim. Menyerahkan (formulir model) D hasil tingkat kabupaten/kota ke kami KPU Provinsi,” ujar Aang.

Rencana rapat pleno rekapitulasi di tingkat KPU Provinsi Jatim ini ditargetkan selesai pada Jumat (8/3/2024) mendatang. Aang memperkirakan, akan ada enam kabupaten/kota yang diplenokan perharinya.

“Tergantung durasi waktunya, bisa tentatif tergantung kecamatan yang ada di kabupaten/kota tersebut,” katanya.

Sementara itu Nanik Karsini Sekretaris KPU Jatim waktu menyampaikan laporannya, mengatakan tahapan rekapitulasi dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan nasional.

Ia pun berharap kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi tingkat provinsi ini dapat berjalan lancar, kondusif dan menghasilkan data yang akurat.

“Peserta terdiri dari perwakilan saksi dari Tim Pasangan Calon Tingkat Provinsi, Partai Politik (Parpol), Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Tingkat Provinsi Jawa Timur, serta 38 KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur,” ujarnya.(wld/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Sabtu, 4 Mei 2024
28o
Kurs