Donald Trump Presiden Amerika Serikat (AS) mengumumkan bahwa pihaknya telah melancarkan serangan besar-besaran terhadap dan menangkap Nicolas Maduro Presiden Venezuela beserta istrinya.
Dilansir dari Reuters pada Sabtu (3/1/2025) Trump mengklaim bahwa Nicolas Maduro dan istrinya telah dikeluarkan dari negara Venezuela.
“Amerika Serikat telah berhasil melaksanakan serangan skala besar terhadap Venezuela dan pemimpinnya, Nicolas Maduro yang beserta istrinya ditangkap dan dibawa keluar dari negara itu,” tulis Trump dalam akun Truth Social-nya.
BACA JUGA: AS Dilaporkan Serang Venezuela, Ledakan Terdengar di Ibu Kota
Langkah ini menandai intervensi paling langsung AS di Amerika Latin sejak invasi Panama pada 1989 untuk menggulingkan pemimpin militer Manuel Noriega.
Hingga kini, pemerintah Venezuela belum memberikan konfirmasi terkait klaim AS tersebut.
AS sebelumnya menuduh Maduro mengubah Venezuela menjadi “narco-state” dan memanipulasi pemilihan umum.
Maduro, yang menjabat sejak menggantikan Hugo Chavez pada 2013, menegaskan bahwa Washington ingin menguasai cadangan minyak Venezuela, yang terbesar di dunia. (saf/faz)
NOW ON AIR SSFM 100
