Selasa, 14 Mei 2024

Apple Kembangkan Chatbot Berbasis AI Serupa ChatGPT

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Ilustrasi - Logo gerai Apple di Washington, Amerika Serikat, Kamis (27/1/2022). Foto: Reuters

Apple sedang mengembangkan perangkat kecerdasan buatan (AI) untuk menantang OpenAI, Google, dan chatbot berbasis AI lainnya.

Melansir Techcrunch pada Kamis (20/7/2023), raksasa teknologi ini telah menciptakan chatbot yang disebut oleh beberapa insinyur internal sebagai “Apple GPT”.

Apple belum menentukan strategi untuk merilis teknologi tersebut kepada konsumen. Namun mereka dilaporkan akan membuat pengumuman penting terkait AI tahun depan.

Bloomberg melaporkan bahwa Apple telah membangun frameworknya sendiri, dengan nama kode “Ajax”, guna membuat model bahasa yang besar, yang merupakan sistem berbasis AI yang memberi daya pada penawaran seperti ChatGPT dari Open AI dan Bard dari Google.

Ajax beroperasi di Google Cloud dan dibangun dengan Google JAX. Apple memanfaatkan Ajax untuk membuat model bahasa yang besar dan berfungsi sebagai fondasi internal untuk alat serupa ChatGPT.

Apple sempat menunda peluncuran internal chatbot itu karena masalah keamanan terkait generative AI. Tetapi sejak itu diluncurkan, chatbot telah tersedia untuk digunakan oleh karyawan Apple.

Karyawan Apple menggunakan chatbot untuk membantu pembuatan purwarupa produk. Chatbot dapat digunakan untuk meringkas teks dan menjawab pertanyaan berdasarkan data yang telah dilatih.

Chatbot perusahaan ini mirip dengan Bard, ChatGPT, dan Bing AI. Sebab tidak memiliki fitur tambahan yang membedakannya dari yang sudah tersedia secara komersial.

Meskipun AI menawarkan banyak manfaat bagi konsumen, Apple masih fokus untuk mencoba mengatasi potensi masalah privasi yang terkait dengan AI.

Tim Cook CEO Apple mengatakan bahwa meskipun raksasa teknologi ini akan menambahkan AI ke dalam lebih banyak produknya, hal ini akan dilakukan dengan perencanaan yang matang. (bnt/saf/ham)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Selasa, 14 Mei 2024
28o
Kurs